Rumahnya Tidak Terkena Dampak Kebakaran Depo Pertamina Plumpang, Warga ini Disorot Soal Jualan Serta Amalan Rutinnya

Ananta
Selasa 07 Maret 2023, 09:38 WIB
Fatma, warga di Plumpang yang rumahnya tidak terdampak sama sekali kebakaran (Sumber : Youtube SCTV)

Fatma, warga di Plumpang yang rumahnya tidak terdampak sama sekali kebakaran (Sumber : Youtube SCTV)

Kebakaran Depo Pertamina Plumpang Jakarta Utara pada Jumat, 3 Maret 2023 memang menyisakan sejumlah kesedihan dari warga yang bertempat tinggal di sekitar areal tersebut. Tidak hanya merenggut korban jiwa, sejumlah rumah juga turut ludes terbakar. Namun meski begitu, ada hal tak terduga di tengah tragedi kebakaran tersebut.

Iya, bagaimana tidak, di saat rumah-rumah yang lain hangus terbakar, ada satu rumah yang justru tidak terdampak kebakaran dan masih berdiri kokoh. Cat tembok dari rumah dua lantai tersebut, masih rapi dan seolah-olah tidak terkena sama sekali percikan api.

Entah apakah ada kaitannya atau memang sebagai bentuk keajaiban, pemilik rumah tersebut, sehari-harinya berprofesi sebagai pedagang hijab.

“Alhamdulillah ya Allah, ini rezeki dari Allah, Saya tidak apa-apa dan rumah saya juga masih utuh seperti semula, jadi semua dagangan saya tetap seperti biasa. Tidak ada yang kena kebakaran sedikit pun,” ungkap Fatma sebagaimana dikutip LabViral.com dari Youtube SCTV.

Pada malam kejadian kejadian tersebut, Fatma mengaku setelah menunaikan ibadah sholat Maghrib, seperti biasa ia membaca Yasin terus dilanjutkan dengan surat lainnya sembari menunggu adzan sholat Isya. Selepas sholat Isya, karena hendak makan di luar, Fatma pun keluar rumah dan mendapati sudah banyak asap.

Fatma mengaku sudah berjualan hijab di rumah tersebut semenjak tahun 2017. Dan ia pun menyebutkan kalau selalu berupa menjalankan apa yang memang menjadi kewajiban sebagai seorag muslim.

“Intinya kita sebagai muslim ya Sholat pertama yang kedua ya amal jariyah, membaca Alquran, itu aja jangan sampai kita tinggalkan” sebut Fatma.

Menanggapi kejadian tersebut, selebritis komedi, Temon pun turut berkomentar. Menurutnya kejadian tersebut tergantung dari bagaimana sudut pandang orang.

“yah kembali lagi kepada bagaimana keyakinan dari kita, apa Namanya itu bisa dibilang suatu keajaiban, suatu mukjizat, tergantung dari sudut pandang kita masing-masing,” ungkap Temon,

Follow Berita LABVIRAL di Google News
Editor :
Halaman :
Berita Terkini