Penyekapan 10 PMI di Jeddah: Ada yang Menerima Kekerasan Seksual

Dian Eko Prasetio
Selasa 11 April 2023, 18:59 WIB
Ilustrasi kekerasan seksual (Sumber : Pixabay.com)

Ilustrasi kekerasan seksual (Sumber : Pixabay.com)

LABVIRAL.COM - Terjadi penyekapan 10 Pekerja Migran Indonesia (PMI) terjadi di Jeddah, Arab Saudi. Pelakunya tiga warga negara Palestina yang bekerja sama dengan WNI.

Penyekapan 10 Pekerja Migran Indonesia itu disampaikan Wakil Ketua BMISA Jeddah, Dian Kusnanto, Selasa, 11 April 2023.

Dari penyekapan 10 Pekerja Migran Indonesia tersebut, 13 handphone milik korban dan uang SR 6000 atau sekitar Rp20 juta berhasil digondol pelaku.

Dikutip mnctrijaya.com, koordinator buruh migran Saudi Arabia, Jimmy mengonfirmasi kejadian tersebut. Ia menjelaskan target pelaku adalah pekerja perempuan.

Baca Juga: Banting Tulang Sampai Jeddah, Tabungan Rp20 Juta PMI Digasak 'Saudara' Sendiri

Mendapat Kekerasan Seksual

Ternyata, selain kerugian materi, korban juga mengalami penyiksaan dan kekerasan seksual selama disekap.

Korban juga tidak berani melapor kepada pihak kepolisian setempat lantaran status mereka yang sudah overstay atau melebihi batas akhir visa di Saudi Arabia.

Saat ini dikabarkan bahwa para pelaku telah tertangkap dan dalam proses penanganan hukum.

Selain itu, dari 9 korban, 4 orang sudah dibebaskan dari kepolisian, dan 5 orang lainnya ditempatkan di penampungan pemerintahan Saudi Arabia.

Follow Berita LABVIRAL di Google News
Halaman :
Berita Terkait Berita Terkini