Daftar Tim Indonesia di Piala Sudirman 2023

Haris Ma'ani
Senin 15 Mei 2023, 10:25 WIB
Tim Piala Sudirman 2023 Indonesia menjalani fun games sebelum bertempur di ajang bergengsi ini 14-21 Mei.  (Sumber : pbsi.id)

Tim Piala Sudirman 2023 Indonesia menjalani fun games sebelum bertempur di ajang bergengsi ini 14-21 Mei. (Sumber : pbsi.id)

LABVIRAL.COM-Piala Sudirman 2023 dijadwalkan pada 14 Mei-21 Mei 2023 di Pusat Olahraga Olimpiade Suzhou, China.

Tim Indonesia tampil dengan kekuatan penuh agar bisa kembali membawa pulang Piala Sudirman setelah terakhir kali merebutnya pada 1989 di Jakarta.

China saat ini menjadi tim dengan raihan titel terbanyak Piala Sudirman, sebanyak 12 kali juara. China bahkan menjadi juara pada dua edisi terakhir, 2019 dan 2021.

Manajer Tim Piala Sudirman, Armand Darmadji, menjelaskan dalam penyelenggaraan 2023, Indonesia tergabung di Grup B bersama Thailand, Jerman, dan Kanada.

"Tim Indonesia sudah mempersiapkan diri dengan optimal. Lewat kebersamaan, kompak, terus berjuang, dan pantang menyerah, kita berharap penantian panjang Indonesia selama 34 tahun untuk kembali memboyong Piala Sudirman, bisa diakhiri di tahun ini. Kami mohon dukungan dan doanya bagi tim Piala Sudirman Indonesia," ujar Armand saat pelepasan tim Piala Sudirman bersama sponsor BNI, Senin (8/5/2023)

Tim Piala Sudirman kali ini digawangi oleh atlet-atlet bulutangkis unggulan Tanah Air.

Terdapat total 20 atlet yang terdiri dari 12 pemain putra dan 8 pemain putri.

Sebanyak 3 pasang ganda putra dan ganda campuran diturunkan.

Kemudian di nomor tunggal putra, tunggal putri, dan ganda putri ada 2 wakil yang akan berangkat ke Negeri Tirai Bambu.

Baca Juga: Jadwal Siaran Langsung Final Sepak Bola SEA Games 2023, Indonesia vs Thailand*

Tim Indonesia di Piala Sudirman 2023

Berikut pemain bulu tangkis Indonesia yang tampil di Piala Sudirman 2023:

Pemain putra:
1. Anthony Sinisuka Ginting
2. Jonatan Christie
3. Fajar Alfian
4. Muhammad Rian Ardianto
5. Marcus Fernaldi Gideon
6. Kevin Sanjaya Sukamuljo
7. Leo Rolly Carnando
8. Daniel Marthin
9. Rinov Rivaldy
10. Adnan Maulana
11. Dejan Ferdinansyah

Pemain putri:
1. Gregoria Mariska Tunjung
2. Putri Kusuma Wardani
3. Apriyani Rahayu
4. Siti Fadia Silva Ramadhanti
5. Ribka Sugiarto
6. Lanny Tria Mayasari
7. Pitha Haningtyas Mentari
8. Nita Violina Marwah
9. Gloria Emanuelle Widjaja

Semoga Indonesia juara.***6

Follow Berita LABVIRAL di Google News
Editor :
Halaman :
Berita Terkait Berita Terkini