Google Luncurkan Versi Beta Fitur Magic Compose di Aplikasi Messages

Yusuf Tirtayasa
Sabtu 03 Juni 2023, 21:51 WIB
Ilustrasi Google (Sumber : freepik.com)

Ilustrasi Google (Sumber : freepik.com)

Menurut Google, pengguna dapat menggunakan fitur ini untuk membalas pesan teks dengan "respons yang disarankan dengan gaya yang telah ditentukan berdasarkan konteks pesan tersebut." Fitur ini, kini sedang digulirkan kepada pengguna dalam program beta Google Messages.

Jika memiliki akses ke fitur tersebut, maka pengguna akan melihat ikon obrolan di samping pembuat pesan aplikasi. Dengan demikian, pengguna dapat memilih respons yang disarankan dan melanjutkan menulis ulang teks menggunakan gaya-gaya preset yang berbeda, seperti "santai," "bersemangat," atau "Shakespeare."

Fitur ini sepertinya hanya tersedia untuk pesan RCS untuk saat ini, dan belum ada informasi kapan fitur ini akan mendukung pesan SMS/MMS.

Di samping itu, Microsoft juga meluncurkan fitur serupa dalam aplikasi keyboard mereka, SwiftKey. Fitur ini memungkinkan penggunanya memilih ikon Bing di toolbar aplikasi untuk menyusun pesan teks dan email, serta mengubah nada, format, dan panjang pesan yang disarankan.***

Follow Berita LABVIRAL di Google News
Halaman :
Berita Terkait Berita Terkini