Tips dan Cara Kredit Motor Bekas 2023 Biar Nggak Rugi!

Aci
Senin 24 Juli 2023, 11:00 WIB
Ilustrasi motor bekas Honda Scoopy 2018 (Sumber : olx.co.id)

Ilustrasi motor bekas Honda Scoopy 2018 (Sumber : olx.co.id)

LABVIRAL.COM - Seperti kebutuhan pokok, motor merupakan salah satu kendaraan yang paling umum digunakan dalam memenuhi kebutuhan transportasi sehari-hari. 

Untuk itu, membeli motor merupakan hal yang perlu diusahakan untuk setiap orang. Terlebih bagi orang yang hidup di ibu kota yang harus menjalankan aktivitas seperti bekerja, sekolah ataupun yang lainnya.

Tak melulu baru, saat ini motor bekas menjadi pilihan alternatif yang cukup banyak dipilih demi mendapatkan harga yang lebih miring atau menyesuaikan budget yang dimiliki.

Terlebih saat ini, membeli motor bekas juga bisa dilakukan dengan cara mencicil atau sistem kredit. Terdapat beberapa cara yang bisa kamu lakukan untuk membeli motor bekas dengan pembayaran dicicil atau kredit.

Berikut ini, Labviral.com kasih tau beberapa cara membeli motor bekas dengan sistem pembayaran kredit. Yuk disimak!

Baca Juga: Tips Membeli Motor Bekas yang Aman Agar Tidak Menyesal

Persyaratan kredit motor bekas?

Untuk kamu yang ingin membeli motor bekas dengan cara kredit hal pertama yang perlu kamu ketahui yaitu persyaratannya. Apa saja berikut persyaratan untuk bisa membeli motor bekas secara kredit.

Untuk dapat mengajukan kredit motor bekas, kamu harus memenuhi 3 syarat utama berikut ini:

  • Kamu merupakan warga negara Indonesia (WNI) yang juga berdomisili di Indonesia.
  • Usia kamu adalah minimum 21 tahun, dan maksimum 55 tahun pada saat kredit lunas .
  • Kamu memiliki pekerjaan serta penghasilan tetap setiap bulannya (kebijakan ini bisa berbeda di setiap daerah).

Jika kamu telah memenuhi 3 syarat di atas, maka tahap kredit motor bekas yang selanjutnya adalah mempersiapkan dokumen yang diperlukan. Berikut adalah daftar dokumen yang perlu kamu persiapkan:

  • Fotokopi KTP.
  • Fotokopi kartu keluarga.
  • Bukti pembayaran rekening listrik atau telepon selama 3 bulan terakhir.
  • Slip gaji ataupun bukti mutasi rekening selama 3 bulan terakhir.
  • Uang muka sebesar 20-30%.

Baca Juga: Daftar Harga Motor Beat Bekas Terbaru 2023, Jenis Motor Bekas Paling Laris Lho!

Setelah mengetahui persyaratan, berikut ini cara mengajukan motor bekas yang tepat & aman.

Sebelum kamu memutuskan untuk kredit motor bekas, kamu harus memahami cara mengajukan kredit motor bekas yang benar terlebih dahulu. Kamu bisa terapkan 6 langkah mengajukan kredit motor bekas di bawah ini:

1. Periksa kondisi motor bekas yang ingin kamu beli 

Langkah pertama yang sebaiknya kamu lakukan yaitu, kamu harus mengecek kondisi motor bekas yang kamu pilih agar kamu dapat memeriksa kondisi motor tersebut jika terdapat kekurangan atau cacat pada body atau mesinnya. 

Jika diperlukan, kamu juga dapat mengetes kondisi motor bekas dengan mengendarainya secara langsung. Hal ini penting untuk dilakukan sebelum kamu memutuskan untuk kredit motor bekas.

2. Lakukan riset terhadap harga kredit motor bekas serta bunga cicilannya

Langkah selanjutnya yang kamu lakukan yaitu, kamu perlu melakukan riset terhadap harga motor bekas dan juga bunga angsurannya. Pastikan kamu akan membeli kredit motor bekas di tempat yang menawarkan suku bunga yang tetap agar kamu dapat memahami berapa jumlah besaran cicilan yang harus kamu bayar per bulannya.

Selain itu, kamu juga harus memilih kredit motor bekas dengan bijak sesuai kemampuan finansial mu. Hal ini penting dilakukan, karena jika kamu tidak mampu melunasi angsurannya, maka motor bekas tersebut akan disita. Oleh karena itu, pilihlah harga kredit motor bekas yang sesuai dengan kantong serta kebutuhanmu.

Baca Juga: Daftar Harga Motor Bekas Vario Sampai Dengan Harga Barunya 2023

3. Lakukan riset terhadap asuransi motor yang tepat & sesuai

Karena kredit motor bekas tidak menawarkan asuransi dealer, maka kamu perlu melakukan riset dan memilih asuransi motor sendiri agar kamu dapat memiliki jaminan. Pilih asuransi motor yang cocok agar tidak merugikan di masa depan.

4. cari tahu lembaga kredit motor bekas yang aman & terpercaya

Lalu, kamu harus mencari tahu dan memilih lembaga kredit motor bekas yang terjamin. Jangan gampang tergoda dengan berbagai penawaran seperti DP 0%. Banyak lembaga kredit yang menyediakan promo tersebut, tapi bunga angsurannya sangat tinggi, sehingga dapat merugikanmu.

Apabila kamu tertarik dengan penawaran DP 0% ataupun promo lainnya yang serupa, tanyakan dahulu rincian syarat dan ketentuannya. Kumpulkan informasi selengkap-lengkapnya dan jangan lupa untuk menyesuaikannya dengan kemampuan finansial mu.

5. Cek kelengkapan surat-surat kredit motor bekas

Selanjutnya, kamu perlu mengecek kelengkapan serta memastikan bahwa surat-surat kredit motor bekas yang tersedia adalah surat yang asli. Surat-surat yang perlu kamu periksa meliputi Buku Pemilik Kendaraan Bermotor (BPKB) dan juga Surat Tanda Nomor Kendaraan (STNK).

Selain itu, kamu harus memastikan bahwa KTP dari nama yang tertera di BPKB masih berlaku. Jika BPKB dan STNK sedang dijaminkan atau tidak ada, kamu harus mencari motor bekas yang lain supaya kamu tidak terkena masalah di masa mendatang.

Baca Juga: Didominasi Yamaha, Simak Daftar Harga Motor Bekas Murah Rp 5 Jutaan

6. Baca dengan seksama sebelum tanda tangan kontrak Kredit motor bekas

Terakhir, kamu harus baca dengan teliti semua syarat & ketentuan yang tertera di dalam kontrak perjanjian kredit motor bekas sebelum menandatanganinya. Hal ini perlu dilakukan agar kamu dapat menghindari masalah yang mungkin terjadi di kemudian hari. 

Kamu juga harus memastikan bahwa perjanjian kontrak kredit motor bekas tersebut juga turut melindungi kamu sebagai pihak debitur. Jika diperlukan, kamu dapat bertanya kepada kerabatmu yang mengerti tentang masalah hukum.

Nah, itulah 6 tips mudah dalam mengajukan kredit motor bekas yang dapat kamu ikuti sebelum memutuskan untuk membeli motor tersebut. Semoga bermanfaat ya.(**)

Follow Berita LABVIRAL di Google News
Berita Terkait Berita Terkini