Intip Bocoran Spesifikasi Laptop Huawei MatePad 11 PaperMatte Edition

Sunardi
Kamis 26 Oktober 2023, 09:54 WIB
Huawei MatePad 11 PaperMatte Edition. (Sumber : The AXO)

Huawei MatePad 11 PaperMatte Edition. (Sumber : The AXO)

LABVIRAL.COM - Huawei MatePad 11 PaperMatte Edition hadir sebagai tablet pengganti laptop dengan segudang spesifikasi mumpuni.

Apabila tak ada perubahan jadwal, Huawei rencananya segera merilis tablet laptop ini ke pasar Indonesia pada 1 November 2023.

Bagaimana spesifikasi Huawei MatePad 11 PaperMatte Edition dan apa saja keunggulannya? Mari kita bahas.

Spesifikasi Huawei MatePad 11 PaperMatte Edition

Huawei MatePad 11 PaperMatte Edition.Huawei MatePad 11 PaperMatte Edition.

Berikut spesifikasi utama Huawei MatePad 11 PaperMatte Edition:

  • Layar: IPS LCD 11 inci, 2560 x 1600 piksel, 120 Hz, PaperMatte Display.

  • Prosesor: Qualcomm Snapdragon 870, GPU Adreno 650.

  • Memori: RAM 8 GB, penyimpanan internal 128 GB, slot microSD (hingga 256 GB).

  • Kamera: Belakang 13 MP, depan 8 MP.

  • Baterai: 7250 mAh, pengisian cepat 22,5 watt.

  • Sistem Operasi: HarmonyOS 2.0

  • Aksesori: HUAWEI M-Pencil (generasi ke-2), keyboard bongkar-pasang, mouse Bluetooth.

  • Konektivitas: Wi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac/ax, Bluetooth 5.1, USB Type-C 3.1.

  • Layar: 275 PPI, Sertifikasi TÜV Rheinland Low Blue Light, Flicker-Free, Reflection Free.

  • Dimensi: 253.8 x 165.3 x 7.25 mm.

  • Berat: 485 gram.

  • Sensor: accelerometer, gyro, proximity, compass.

Baca Juga: Review Samsung Galaxy Tab S9 Ultra, Tablet Mumpuni yang Layak Jadi Pengganti Laptop

Baca Juga: Spesifikasi Acer Nitro V 15, Laptop Gaming dengan Harga Terjangkau

Kelebihan Huawei MatePad 11 PaperMatte Edition

1. Layar Memukau

Layar menjadi salah satu fitur unggulan dari Huawei MatePad 11 PaperMatte Edition.

Dibekali layar IPS LCD berukuran 11 inci dan resolusi tinggi 2560 x 1600 piksel, tablet pengganti laptop ini memberi tampilan tajam dengan kerapatan piksel 275 PPI.

Follow Berita LABVIRAL di Google News
Editor :
Halaman :
Berita Terkait Berita Terkini