78 Artis Nyalon ke Senayan, Politisi Tulen Bisa Gak Dapat Kursi!

Kamis 27 Juli 2023, 19:23 WIB

LABVIRAL.COM - Ada banyak partai politik yang mengusung artis atau selebritas sebagai calon legislatif (caleg) di Pemilu 2024, entah itu pemain sinetron, presenter televisi, chef, musisi, model, atlet, selebgram, pendakwah, maupun pelawak. 

Lihat Juga: Laju Aldi Taher Tak Terbendung! Kalahkan Prabowo, Ganjar dan Anies. Bakal Dilantik Nih!

Pada kesempatan kali ini, kita obrolin soal fenomena 5 tahunan menjelang Pemilu, yang makin banyak diminati para artis untuk berpolitik.

Pada Pemilu 2019 lalu, ada 14 artis yang terpilih. Berikut Daftar Caleg Artis:

1. Eko Hendro Purnomo (Eko Patrio)
2. Desy Ratnasari
3. Dede Yusuf Macan Effendi
4. Tommy Kurniawan
5. Primus Yustisio
6. Rieke Diah Pitaloka
7. Arzeti Bilbina
8. Krisdayanti
9. Rano Karno
10. Nurul Arifin
11. Farhan
12. Rachel Maryam Sayidina
13. Nico Siahaan
14. Mulan Jameela

Lihat Juga: Silet Awards 2023 Makin Akward! Inara Rusli Kehidupan Tersilet, Cipung Keponakan Online Tersilet

Sedangkan pada Pemilu 2024 ini, ada 78 nama selebritis yang sudah menyatakan maju menjadi wakil rakyat di DPR RI.

1. Partai Amanat Nasional (PAN) dengan 17 Artis
Adelia Wilhelmina, Astrid Kuya, Bebizie, Desy Ratnasari, Eko Patrio, Eksanti, Ely Sugigi, Haji Faisal, Lula Kamal, Opie Kumis, Primus Yustisio, Selvi Kitty, Pasha Ungu, Tom Liwafa
Uya Kuya, Verrel Bramasta, Virnie Syafitri Ismail

2. Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) dengan 14 Artis

Andre Hehanusa, Denny Cagur, Harvey Malaihollo, Junico Siahaan, Krisdayanti, Lucky Perdana, Marcell Siahaan, Once Mekel, Rano Karno, Rieke Diah Pitaloka, Roni Sianturi, Sari Yok Koeswoyo, Tamara Geraldine, Taufik Hidayat Udjo

3. Partai Persatuan Indonesia (Perindo) dengan 11 Artis
Aiman Witjaksono, Aldi Taher, Arnold Poernomo, Dian Mirza, Kalina Ocktaranny, Prabu Revolusi, Ratu Nabila, Venna Melinda, Vicky Prasetyo, Yusuf Mansur, Zee Zee Shahab

4. Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) dengan 10 Artis
Ade Jona Prasetyo, Ahmad Dhani, Ari Sihasale, Derry Drajat, Didi Mahardika, Jamal Mirdad, Melly Goeslaw, Moreno Suprapto, Rachel Maryam, Taufik Hidayat

5. Partai Nasional Demokrat (Nasdem) dengan 8 Artis
Ali Syakieb, Annisa Bahar, Choky Sitohang, Diana Sastra, Didi Riyadi, Nafa Urbach, Ramzi, Reza Artamevia

6. Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) dengan 6 Artis
Arzeti Bilbina, Camella Panduwinata Lubis, Norman Kamaru, Tommy Kurniawan, Zora Vidyanata

7. Partai Demokrat dengan 4 Artis
Dede Yusuf, Dina Lorenza, Emilia Contessa, Ingrid Kansil

8. Partai Golongan Karya (Golkar) dengan 3 Artis 
Charles Bonar Sirait, Nurul Arifin, Tetty Kadi

9. Partasi Solidaritas Indonesia (PSI) dengan 4 Artis
Badai Kerispatih, Giring Ganesha, Ronny Immanuel/Mongol

10. Partai Keadilan Sejahtera (PKS) dengan 1 Artis
Narji Cagur

Kalian dukung siapa gengs????

Follow Berita LABVIRAL di Google News
Video