Denny Siregar Nilai Gerindra Gagal, Prabowo Sudah Usia 71 Tahun, Masih Aja Dipaksa Kerja untuk Partai

Zahwa Elia Azzahra
Jumat 26 Mei 2023, 05:34 WIB
Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto (Sumber : Instagram/prabowo)

Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto (Sumber : Instagram/prabowo)

LABVIRAL.COM - Pegiat media sosial Denny Siregar menilai Partai Gerindra gagal dalam mencetak kader untuk dijadikan calon presiden (capres).

Pernyataan itu disampaikan Denny Siregar lewat akun Twitternya @Dennysiregar7.

"Pencalonan pak Prabowo sebagai Capres, sebenarnya menunjukkan kegagalan @Gerindra mengkaderisasi bibit-bibit bagus di dalam partainya," kicau Denny sebagaimana dikutip Labviral.com, Jumat (26/5/2023).

Baca Juga: Hashim Terang-terangan, Lawan Prabowo Adalah Capres Hobi Nonton Bokep dan Anti Sepak Bola

Menurutnya, kaderisasi Partai Gerindra tidak optimal sehingga hanya Prabowo yang dianggap layak menjadi capres.

"Salurannya mampet sehingga harus Prabowo lagi dan lagi," tuturnya.

Denny kemudian mengingatkan usia Prabowo yang tidak lagi muda. Dia merasa kasihan dengan Prabowo karena dipaksa kerja untuk partainya.

Baca Juga: Elektabilitas Ganjar Pranowo Paling Moncer, Libas Prabowo, Anies, Risma dan Puan

"Pak Prabowo sudah usia 71 tahun. Kasihan, masih aja dipaksa untuk kerja buat partainya," tukasnya.

Follow Berita LABVIRAL di Google News
Halaman :
Berita Terkait Berita Terkini