Begini Sikap Ganjar dan Anies di Momentum Hari Lahir Pancasila, Punya Cara Pandang Berbeda

Zahwa Elia Azzahra
Kamis 01 Juni 2023, 16:42 WIB
Anies Baswedan dan Ganjar Pranowo memiliki cara pandang berbeda dalam menyikapi Hari Lahir Pancasila (Sumber : Istimewa)

Anies Baswedan dan Ganjar Pranowo memiliki cara pandang berbeda dalam menyikapi Hari Lahir Pancasila (Sumber : Istimewa)

LABVIRAL.COM - Bakal calon presiden (bacapres), baik Ganjar Pranowo maupun Anies Baswedan sama-sama memiliki sikap dalam memandang Hari Lahir Pancasila yang jatuh setiap 1 Juni.

Ganjar menilai, Pancasila adalah spirit hidup manusia Nusantara sejak dulu kala.

"Yang pada 1 Juni 1945 dijabarkan sedemikian rupa oleh Presiden Pertama Indonesia, Ir. Soekarno dan akhirnya menjadi Dasar Negara Kesatuan Republik Indonesia," tutur Ganjar sebagaimana dikutip Labviral.com dari akun @ganjarpranowo, Kamis (1/6/2023).

Baca Juga: SM Entertainment Punya Alasan Tersendiri Kenapa Tidak Transparan Dalam Pembayaran Upah EXO-CBX

Ganjar juga mengucapkan selamat memperingati Hari Kelahiran Pancasila kepada rakyat Indonesia.

"Siapapun yang berada di atas Tanah Air ini memiliki hak dan kewajiban yang sama, yaitu menjaga serta mengamalkan Pancasila," tutupnya.

Berbeda dengan Ganjar, Anies Baswedan mengatakan, hari ini kita memperingati 78 tahun silam Bung Karno menyampaikan pidato bersejarah tentang Pancasila di hadapan sidang BPUPKI.

Baca Juga: 5 Keistimewaan Masjidil Haram yang Perlu Kamu Tahu, Beda dengan Masjid Lainnya

"Mari terus berikhtiar untuk mewujudkan tujuan utama kita bernegara, yang terkandung dalam pidato tersebut, yaitu menghadirkan keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia," tukasnya.***

Follow Berita LABVIRAL di Google News
Berita Terkait Berita Terkini