Jarang Diketahui, Ini Doa Pelunas Hutang Paling Ampuh, Habib Novel Alaydrus Beri Penjelasan Lengkap!

Zahwa Elia Azzahra
Kamis 29 Februari 2024, 16:51 WIB
Habib Novel Alaydrus menjelaskan tentang doa pelunas hutang (Sumber : Youtube/Habib Novel Alaydrus)

Habib Novel Alaydrus menjelaskan tentang doa pelunas hutang (Sumber : Youtube/Habib Novel Alaydrus)

LABVIRAL.COMHabib Novel Alaydrus menjelaskan salah satu doa untuk melunaskan hutang.

Habib Novel mengatakan, banyak doa untuk melunaskan hutang. Namun, salah satu doa yang akan dijelaskannya ini spesial.

"Yang satu ini spesial karena doa ini langsung Nabi Sallallahu Alaihi Wasallam ajarkan kepada menantu beliau yaitu Sayidina Ali Bin Abi Thalib," kata Habib Novel sebagaimana dikutip dari channel Youtube Habib Novel Alaydrus pada Kamis, 29 Februari 2024.

Baca Juga: Momen Geni Faruk Blak-blakan Gen Halilintar Jarang di Indonesia, Benarkah Alasannya Terlilit Hutang?

Habib Novel mengatakan, sebelum membahas doa pelunas hutang seyogyanya kamu harus mengetahui syarat berhutang sesuai syariat Nabi Muhammad SAW.

Setelah mengikuti syariat, kamu harus berniat harta yang digunakan dari hutangmu untuk kebaikan, bukan untuk kehancuran. Kemudian, berniat untuk melunaskannya.

"Barang siapa yang berhutang dengan niat untuk melunaskannya dijanjikan oleh Allah Taala lewat lisan Nabi Muhammad Sallallahu Alaihi Wasallam, siapa yang berhutang dengan niat melunaskannya maka Allah yang akan melunaskannya," imbuhnya.

Baca Juga: 5 Dzikir Pelunas Hutang untuk Hidup yang Jauh Lebih Tenang

"Karena definisi niat adalah keinginan yang diikuti dengan perbuatan. Itu namanya niat, kalau keinginan enggak ada perbuatannya, enggak ada aksinya, namanya melamun," kata dia lagi.

Follow Berita LABVIRAL di Google News
Halaman :
Berita Terkait Berita Terkini