Jadwal Perebutan Tempat Ketiga Piala Dunia U-17 2023 dan Link Streamingnya

Haris Ma'ani
Kamis 30 November 2023, 08:02 WIB
Striker Argentina Agustin Ruberto top skor sementara Piala Dunia U-17 2023.   (Sumber : Doc. LOC WCU17/NFL)

Striker Argentina Agustin Ruberto top skor sementara Piala Dunia U-17 2023. (Sumber : Doc. LOC WCU17/NFL)

LABVIRAL.COM-Selain final, Piala Dunia U-17 2023 di Indonesia juga masih menyisakan laga perebuan tempat ketiga dan keempat. Berikut adalah jadwal perebutan tempat ketiga Piala Dunia U-17 2023.

Perebutan tempat ketiga dan keempat Piala Dunia U-17 mempertemukan dua tim yang kalah di semifinal. Dua tim itu adalah Argentina dan Mali.

Argentina gagal ke final setelah pada laga semifinal kalah adu penalti 2-4 dari Jerman. Pertandingan melalui adu penalti setelah terjadi skor dramatis 3-3 di waktu normal.

Sedangkan Mali kalah dari Prancis dengan skor 1-2 di laga semifinal lainnya. Kini, Argentina dan Mali akan berjuang memperebutkan posisi ketiga dan keempat.

Meski kecewa timnya kalah di semifinal, Pelatih Mali, Soumaila Coulibaly mengatakan sudah menerima hasil empat besar. Mereka pun tetap semangat memainkan laga perebutan tempat ketiga.

"Tentu saja semangat kami adalah untuk final. Tetapi Tuhan sudah memutuskan dan kami tetap senang bisa bermain di perebutan peringkat ketiga. Apalagi lawan yang dihadapi adalah salah satu tim besar dunia lainnya, Argentina. Pemain kami tentu akan sangat termotivasi," kata Coulibaly

Baca Juga: Dibalik Merchandise Piala Dunia U-17 2023, Produk Lokal dan Libatkan UMKM

Coulibaly pun memastikan jika timnya berdedikasi penuh dengan permainan tim untuk laga selanjutnya. Dia pun berharap dukungan dari para penonton untuk mereka pun tidak berhenti.

"Para pemain sebenarnya bermimpi untuk bisa tampil di final. Tapi beginilah adanya, mereka harus memainkan satu pertandingan lagi dan saya berharap kami bisa merebut peringkat ketiga," ucap Pelatih Argentina Diego Placente.

Follow Berita LABVIRAL di Google News
Halaman :
Berita Terkait Berita Terkini