Marak Penipuan di TikTok Shop, Begini Cara Melaporkannya

Yusuf Tirtayasa
Senin 26 Juni 2023, 17:52 WIB
Penipuan tiktok shop (Sumber : Pixabay)

Penipuan tiktok shop (Sumber : Pixabay)

LABVIRAL.COM - Kejahatan siber kerap menyerang sejumlah layanan di internet, salah satunya adalah menyerang situs belanja online. Akhir-akhir ini, sering terjadi kejahatan siber yang menyerang pengguna saat bertransaksi di TikTok Shop.

Sebagian pengguna atau konten kreator di aplikasi TikTok hampir atau bahkan sudah terkena penipuan atas nama TikTok Shop teretentu. Diketahui, berbagai modus sudah menyerang berbagai korban antara lain adalah mebgirimkan link verifikasi palsu, hingga pengiriman produk pesanan yang tidak sesuai.

Salah satu akun Tiktok dengan handle @ucimhr menjelaskan bahwa dirinya sempat akan terkena penipuan, salah satunya saat membeli salah satu produk peralatan dapur. Saat proses pemesanan, dirinya justru menerima link verifikasi yang mengharuskan memasukkan kata sandi TikTok untuk melanjutkan transaksi.

Baca Juga: TikTok Layangkan Gugatan Hukum Pada Negara Bagian Montana, Kenapa?

Hal ini dirasa mencurigakan sehingga kreator memutuskan untuk melaporkan tindakan mencurigakan penipuan tersebut ke Customer Service (CS) TikTok Shop.

Maka dari itu, pengguna lain juga diharapkan tetap berhati-hati saat berbelanja online. Apabila pengguna merasa curiga terhadap transaksi yang dilakukan atau justru terlanjur terkena penipuan, dapat segera melaporkan hal tersebut ke customer service TikTok Shop.

Cara melaporkan tindakan mencurigakan penipuan ini dapat dilakukan dengan dua cara, yaitu melalui aplikasi maupun browser. Berikut ini adalah panduannya

Langkah pertama adalah dengan cara membuka aplikasi TikTok lalu pilih profil dan pilih menu garis tiga di pojok kanan atas. Setelah itu, klik "Pengaturan dan Privasi".

Lalu, scroll ke bawah dan pilih "Laporkan "masalah" dengan bilah pencarian "Penipuan". Setelah melakukan hal tersebut, yang perlu Anda lakukan adalah klik "Penipuan atau scam". Kemudian akan muncul beberapa opsi terkait penipuan, pilih tindakan yang mencurigakan.

Namun, jika tidak ada opsi yang sesuai, pilih "Laporkan iklan tidak ditampilkan" di bagian paling bawah lalu tuliskan permasalahan yang terjadi di bagian "Ceritakan pengalaman Anda".

Follow Berita LABVIRAL di Google News
Halaman :
Berita Terkait Berita Terkini