Tips Merawat Bodi Mobil Saat Musim Pancaroba

Yusuf Tirtayasa
Selasa 27 Juni 2023, 19:23 WIB
Ingat, sinar matahari langsung dapat memudarkan lapisan cat pada bodi

Ingat, sinar matahari langsung dapat memudarkan lapisan cat pada bodi

LABVIRAL.COM - Belakangan ini cuaca sedang tidak menentu. Dalam satu hari saja, cuaca di suatu wilayah bisa berubah drastis dari hujan deras menjadi panas yang terik.

Fenomena ini terjadi khususnya pada musim pancaroba yang sulit diprediksi. Dalam menghadapi kondisi cuaca yang tidak stabil ini, para pemilik mobil perlu memberikan perhatian ekstra terutama pada cat bodi mobil

Apalagi saat cuaca yang semula hujan dan tiba-tiba berubah panas, air hujan yang mengandung zat asam berpotensi merusak cat mobil jika dibiarkan kering.

Oleh karena itu, di musim pancaroba ini, kondisi mobil perlu tetap diperhatikan agar tampilannya tetap terjaga dan mengkilap meski terpapar panas, debu, dan terkena air hujan.

Untuk menjaga tampilan mobil tetap prima di tengah cuaca yang tidak menentu, para pemilik mobil dapat mengambil beberapa langkah pencegahan. Berikut ini tips merawat bodi mobil saat musim pancaroba.

1. Cuci mobil setelah terkena air hujan

Tidak sedikit yang masih menganggap remeh akan bahaya air hujan dengan membiarkannya mengering dengan sendirinya pada bodi mobil. Padahal, air hujan sendiri mengandung zat asam yang jika dibiarkan kering akan menjadi jamur dan merusak cat mobil. 

Oleh karena itu, sebaiknya mobil langsung dicuci dan dilap sampai kering untuk menghilangkan zat asam yang dapat membuat cat mobil kusam dan berjamur.

Dalam hal ini, kamu tidak harus menggunakan sabun untuk mencuci mobil. Cukup dengan membilas mobil dengan air bersih untuk menghilangkan air hujan dari bodi mobil.

Follow Berita LABVIRAL di Google News
Halaman :
Berita Terkait Berita Terkini