4 Fakta yang Harus Kamu Tahu di Wildcard M5 World Championship

Hadi Mulyono
Senin 16 Oktober 2023, 15:59 WIB
Fredrinn Mobile Legends. (Sumber : MLBB)

Fredrinn Mobile Legends. (Sumber : MLBB)

LABVIRAL.COM - M5 World Championship Mobile Legends 2023 ini akan menerapkan format pertandingan terbaru yang diberi nama wildcard. Nantinya, akan ada beberapa tim dari berbagai negara yang bakal berjibaku membuktikan diri untuk menjadi pemenang.

Dikutip dari Liquipedia pada Senin, 16 Oktober 2023, Wildcard adalah format pertandingan di M5 dengan ketentuan umum sebagai berikut:

  1. 8 tim akan diundi secara acak menjadi 2 grup.
  2. Single Round Robin, semua pertandingan dimainkan di Bo?.
  3. 2 tim teratas dari masing-masing grup akan bermain di Crossover Match.
  4. 2 tim terbawah dari masing-masing grup akan tersingkir.

Nah, agar kamu semakin lebih paham dengan wildcard, berikut ini Labviral.com bagikan empat fakta menariknya yang harus kamu ketahui. Simak sampai habis ya!

Baca Juga: Cara Dapat Emote Joged Basudara di Free Fire

1. Berlangsung selama empat hari

Kompetisi wild card akan dilangsungkan selama tiga hari yakni tanggal 23 hingga 25 November 2023 di mana pertandingan tersebut akan menentukan dua tim yang akan bergabung dengan 14 tim lainnya yang lolos di M5.

Negara-negara yang dianggap bagus dalam wild card antara lain Mongolia, Nepal, dan Tiongkok yang melakukan debut M-series mereka.

2. Format Wildcard

Lebih detailnya tentang format wild card yaitu akan ada delapan tim yang dibagi secara acak ke dalam dua grup dan akan bertanding dalam format round-robin tunggal.

Nantinya, dua tim teratas dari setiap grup akan melaju ke pertandingan crossover, sedangkan empat tim sisanya akan tersingkir.

Dikutip dari One Esports, tim unggulan pertama masing-masing grup akan menghadapi tim unggulan kedua grup lawannya. Pemenang mengamankan slot di babak penyisihan grup Kejuaraan Dunia M5.

Follow Berita LABVIRAL di Google News
Editor :
Halaman :
Berita Terkait Berita Terkini