Tips Simpel Jaga Kilau Mobil, Bocoran dari Scuto Paint

Bonifasius Sedu Beribe
Selasa 28 Maret 2023, 03:06 WIB
Ingat, sinar matahari langsung dapat memudarkan lapisan cat pada bodi

Ingat, sinar matahari langsung dapat memudarkan lapisan cat pada bodi

LABVIRAL.COM, Penampilan kendaraan memang harus dijaga dan dirawat. Sebab, penampilan kendaraan juga dapat menggambarkan bagaimana pemiliknya, loh! Maka, jangan sampai warna kendaraanmu kusam, kotor apalagi penyok-penyok, ya.

Jadi, membawa mobilmu ke salon mobil merupakan salah satu hal yang sebaiknya kamu lakukan sesekali. Ingat! Yang butuh perawatan agar nampak menarik, bukan hanya pemiliknya saja. Mobilnya juga dong!

Seperti tips yang diberikan oleh salah satu salon mobil yang cukup familiar dan terkenal, Scuto Paint. Scuto Paint merupakan salah satu salon mobil yang menawarkan berbagai jasa perawatan mobil, termasuk coating mobil.

Baca Juga: Warna Bodi Motor Jadi Pudar, Ada 5 Kesalahanmu

Sebagai penyedia jasa coating yang cukup berpengalaman dan memiliki banyak pelanggan di berbagai daerah, Scuto Paint berbagai tips menjaga warna cat mobil agar tetap mengkilap dan bersinar.

Kepada Labviral.com, Scuto Paint menjelaskan bahwa meskipun sudah dilakukan perawatan, kamu harus tetap memperhatikan kendaraanmu agar perawatan yang dilakukan tidak sia-sia.

Adapun hal sederhana yang harus mulai kamu perhatikan, mulai dari langkah paling mudah yaitu perhatikan saat memarkirkan kendaraan. Hindari untuk parkir kendaraan dibawah terik matahari langsung. Hal ini karena sinar matahari langsung dapat memudarkan lapisan cat pada bodi.

Baca Juga: Cara Pintar Cek Odometer Biar Gak Ketipu Penjual Mobil Bekas

Selanjutnya, perhatikan ketika kamu ingin mencuci mobil. Sebaiknya, hindari menggunakan lap karet karena berpotensi menimbulkan baret halus pada permukaan cat mobil kamu. Solusinya, setelah bilas bodi mobil dengan air, lakukan pengeringan menggunakan kain microfiber.

Follow Berita LABVIRAL di Google News
Halaman :
Berita Terkait Berita Terkini