AMD Luncurkan Ryzen Z1 dan Ryzen Z1 Extreme Untuk Pecinta Game di Dunia

Yusuf Tirtayasa
Rabu 26 April 2023, 21:26 WIB
AMD Ryzen Z1 Series (Sumber : amd.com)

AMD Ryzen Z1 Series (Sumber : amd.com)

LABVIRAL.COM - Belum lama ini, AMD meluncurkan chipset terbarunya yang cocok dipakai untuk grafik yang cukup berat. Chipset tersebut diberi nama AMD Ryzen Z1 dan Ryzen Z1 Extreme.

Kedua chipset ciptaan Ryzen ini ditujukan untuk mentenagai berbagai konsol game portable. Terlebih, banyak game yang akan rilis beberapa waktu kedepan.

Secara desain hardware, AMD Ryzen Z1 dan Z1 Extreme sebenarnya kompak mengandalkan prosesor (CPU) dengan arsitektur terbaru Zen 4 dan pengolah grafis (GPU) dengan arsitektur RDNA 3. Namun, secara spesifikasi, keduanya cukup berbeda.

Baca Juga: 5 Game Android dan iOS yang Cocok buat Main Bareng Keluarga

AMD Ryzen Z1 ditenagai dengan 6 inti CPU Zen 4 dengan 12 threads, yang dipadukan dengan 3 inti GPU RDNA 3 dan 22 MB cache. Kombinasi hardware seperti ini diklaim bisa memberikan kemampuan grafis sekitar 2,8 TeraFLOPS (TFLOPS). 

Di sisi lain, AMD Ryzen Z1 Extreme memiliki 8 inti CPU Zen 4 dengan 16 threads, yang dikombinasikan dengan 12 inti GPU RDNA 3 dan 24 MB cache. AMD mengeklaim hardware seperti ini mampu memberikan performa visual hingga 8,6 TFLOPS. 

Sedangkan untuk performanya, AMD mengklaim kedua chipset ini mampu menjalankan game kekinian. Terutama game kompetitif bergenre First Person Shooter (FPS) atau Third Person Shooter (TPS) dengan lancar.

Game Counter-Strike: Global Offensive (CS:GO), misalnya, bisa dijalankan AMD Ryzen Z1 dengan frame rate rata-rata 137,6 FPS, sedangkan AMD Ryzen Z1 Extreme lebih tinggi dengan 162,1 FPS. 

Sementara untuk game Dota 2, AMD Ryzen Z1 bisa menghasilkan frame rate mencapai 100 FPS, sedangkan AMD Ryzen Z1 Extreme sedikit lebih tinggi dengan 102 FPS. 

Terlepas dari perbedaan spesifikasi di atas, kedua chipset ini memiliki beberapa dukungan teknologi serupa macam dukungan RAM LPDDR5 dan LPDDR5X, hingga dukungan USB 4. Selain itu, baik AMD Ryzen Z1 dan Ryzen Z1 Extreme sama-sama dibekali dengan sejumlah teknologi pengolah grafis khas AMD.

Follow Berita LABVIRAL di Google News
Halaman :
Berita Terkait Berita Terkini