Miris! Kebisingan Lalu Lintas Sebabkan Bayi Burung Berhenti Berkicau

Yusuf Tirtayasa
Rabu 10 Mei 2023, 07:57 WIB
Ilustrasi Burung Kutilang (Sumber : ebird.org)

Ilustrasi Burung Kutilang (Sumber : ebird.org)

LABVIRAL.COM - Tak hanya manusia, kebisingan lalu lintas ternyata juga membuat stress pada hewan.

Diketahui, burung kutilang yang senang berkicau bisa mengalami kesulitan "bernyanyi".

Dilansir dari metro.co.uk, burung kutilang biasanya belajar berkicau selama tiga bulan pertama di awal kehidupannya dan sudah menghafal semua lirik kicauan.

Namun, dampak kebisingan lalu lintas tersebut membuat bayi burung kutilang kesulitan untuk bernyanyi.

Baca Juga: Jenis-jenis Burung Kenari yang Cocok Dijadikan Peliharaan dan Ikut Kontes

Lebih ironisnya, para ilmuwan telah mengaitkan suara kebisingan dengan penurunan sistem kekebalan yang dapat menjadi penanda stres kronis.

Peneliti dari Max Planck Institute for Ornithology di Jerman membuat penemuan tersebut saat mengamati perilaku dua kelompok burung kutilang jantan.

Mereka menemukan bahwa burung kutilang yang dibesarkan dengan suara tambahan adalah kurang berhasil dalam berkicau.

Mereka membutuhkan waktu sekitar 30% lebih banyak untuk menguasai "lagu" mereka, dan mereka membuat lebih banyak kesalahan selama prosesnya.***

Follow Berita LABVIRAL di Google News
Berita Terkait Berita Terkini