Resep Ayam Goreng Serundeng Kelapa, Rasa Enak dan Gurih Nikmat Dimakan Pakai Nasi Hangat

Chodijah Febriyani
Senin 05 Juni 2023, 23:57 WIB
Resep Ayam Goreng Serundeng Kelapa (Sumber : Instagram/lestarisahidin)

Resep Ayam Goreng Serundeng Kelapa (Sumber : Instagram/lestarisahidin)

Bahan-bahan resep ayam goreng serundeng kelapa :

- 1,5 kg ayam potong sesuai selera
- 3 batang serai memarkan
- 5 lembar daun salam
- 6 lembar daun jeruk
- 200 gr kelapa parut
- 1 sdm garam
- 1 sdm kaldu jamur
- 1/2 sdm gula pasir
- 1000 ml air

Bumbu halus resep ayam goreng serundeng kelapa :

- 12 siung bawang merah
- 10 siung bawang putih
- 5 butir kemiri
- 5 cm kunyit
- 3 cm jahe
- 8 cm lengkuas
- 1 sdm ketumbar bubuk
- 1/2 st merica bubuk

Cara membuat resep ayam goreng serundeng kelapa :

1. Berishkan ayam terlebih dulu, lalu peras jeruk nipis dan oles-oles supaya tidak bau amis. Diamkan sekitar 10 menit, bilas sampai bersih.

2. Panaskan minyak, lalu tumis bumbu halus hingga harum dan aduk merata. Masukkan serai, daun salam dan daun jeruk. Lalu semuanya ditumis hingga matang dan harum.

Baca Juga: Resep Ayam Kecap Sederhana, Gampang Dibuat Dijamin Rasanya Mantul Banget!

3. Setelah itu tuang air, garam, gula dan kaldu jamur. Aduk-aduk hingga mendidih.

4. Setelah itu, masukkan ayam dan ungkep ayam hingga matang dan airnya menyusut.

Follow Berita LABVIRAL di Google News
Halaman :
Berita Terkait Berita Terkini