Isu Koalisi Besar Meredup Setelah PDIP Tetapkan Ganjar Pranowo Jadi Bacapres 2024

Zahwa Elia Azzahra
Rabu 31 Mei 2023, 22:39 WIB
Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo menemui para buruh (Sumber : Twitter/ganjarpranowo)

Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo menemui para buruh (Sumber : Twitter/ganjarpranowo)

LABVIRAL.COM - Isu pembentukan koalisi besar masih dengan menggabungkan Koalisi Indonesua Bersatu (KIB) dan Koalisi Kebangkitan Indonesia Raya (KIR) mulai meredup.

Direktur Eksekutif PARA Syndicate, Ari Nurcahyo menduga meredupnya isu koalisi besar karena PDIP sudah menentukan calon presidennya.

"Tapi yang kita perhatikan sekarang bahwa isu koalisi besar ini sudah mulai melemah, apa karena Ganjar sudah diusung PDIP," katanya dalam diskusi bertajuk "Mengapa Prabowo Salip Ganjar: Mesin Politik, Efek Jokowi, Posisi Relawan?" di Jakarta, Rabu (31/5/2023).

Meski begitu, Ari menilai pembentukan koalisi besar masih memungkinkan untuk diwujudkan.

Baca Juga: 3 Tips Hasilkan Foto Panning dengan Ponsel 2 Jutaan

Kemungkinan itu karena dinamika elektoral sejumlah parpol seperti Partai Amanat Nasional (PAN) dan Partai Golkar masih bergerak dinamis untuk menentukan arah dukungannya kepada bakal capres yang ada.

"Jadi masih memungkinkan untuk diwujudkan, yang isunya mengabungkan KIR dan KIB. Apalagi partai politik, PAN dan Partai Golkar masih belum menentukan sikap dukungan capres," tuturnya.

Menurut Ari, jika koalisi besar tersebut diwujudkan kemungkinan akan mengusung pasangan Prabowo Subianto-Ganjar Pranowo.

"Koalisi besar mengabungkan Prabowo sebagai capres dan Ganjar jadi cawapres. Kemungkinan itu sangat besar," ujarnya.***

Follow Berita LABVIRAL di Google News
Berita Terkait Berita Terkini