Munculnya Sinyal Kuat Kubu Anies Baswedan dan Ganjar Pranowo Jajaki Kerjasama Jika Pilpres 2024 Berlangsung 2 Putaran

Efendi AW
Jumat 12 Januari 2024, 21:33 WIB
Anies Baswedan dan Ganjar Pranowo (Sumber : Tangkapan layar YouTube KompasTV)

Anies Baswedan dan Ganjar Pranowo (Sumber : Tangkapan layar YouTube KompasTV)

LABVIRAL.COM - Kubu Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar dengan Kubu Ganjar Pranowo dan Mahfud MD mengaku menjalin komunikasi. Hal ini untuk menjajaki kerjasama jika Pilpres 2024 berlangsung hingga 2 putaran.

Tanda-tanda ini semakin jelas ketika masing-masing politikus senior di pasangan 01 dan pasangan 02 saling buka suara. Mereka juga tak segan menyampaikan ke media jika peluang kerjasama itu sangat mungkin terjadi.

Nah, berikut deretan sinyal kerjasama kedua kubu yang semakin jelas:


1. Anies Baswedan ucapkan selamat HUT ke-51 PDI Perjuangan

Anies Baswedan memang mengucapkan selamat HUT ke-51 PDIP. Anies mengucapkan lewat unggahan di story Instagramnya. Anies mengunggah poster PDIP berbentuk kotak, di bagian tengah ada gambar banteng yang menjadi lambang PDIP.

"Selamat HUT ke-51 PDI Perjuangan 10 Januari 2024 dari Anies R. Baswedan," demikian tulisan ucapan tersebut, Rabu (10/1).


2. Ganjar sambut baik selamat dari Anies untuk HUT ke-51 PDI Perjuangan


Keakraban antara PDI-P dan Anies-Muhaimin terlihat ketika pasangan calon tersebut memberi ucapan selamat ulang tahun ke-51 bagi PDI-P pada Rabu (10/1/2024) lalu. Ucapan selamat itu disambut dengan hangat oleh Ganjar yang menyebut hal itu sebagai bentuk persahabatan.

"Mas Anies terima kasih atas ucapan ulang tahunnya, kita senang. Mudah-mudahan ini bagian dari sebuah persahabatan," ujar Ganjar di Desa Kertabesuki, Brebes, Rabu (10/1).


3. Anies Baswedan kirim pesan ke Megawati

Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto mengaku mendapat pesan WhatsApp dari Anies Baswedan saat momen HUT PDIP ke-51. Hasto mengungkapkan isi WhatsApp dari Anies.

"Pada saat ulang tahun PDIP kemarin, Pak Anies juga mengucapkan selamat ya, beliau mengirim WA ke saya," kata Hasto kepada wartawan di Cilandak, Jakarta Selatan (Jaksel), Jumat (12/1).

Follow Berita LABVIRAL di Google News
Editor :
Halaman :
Berita Terkait Berita Terkini