5 Bahan Pengganti Gula yang Aman dan Tidak Berbahaya bagi Kesehatan

Sunardi
Sabtu 11 Maret 2023, 19:25 WIB
Ilustrasi gula kristal yang dikonsumsi oleh masyarkat. (Sumber : Freepik.com/jcomp)

Ilustrasi gula kristal yang dikonsumsi oleh masyarkat. (Sumber : Freepik.com/jcomp)

LABVIRAL.COM - Gula adalah bahan yang paling banyak digunakan dalam makanan dan minuman. Namun, kandungan gula berlebihan dalam makanan dapat menyebabkan berbagai masalah kesehatan. Lalu muncul beberapa bahan pengganti gula yang aman dan tidak berbahaya bagi kesehatan.

Bahan-bahan pengganti gula ini adalah alternatif rasa manis yang bisa digunakan untuk makanan dan minuman. Keberadaan bahan pengganti gula tersebut sangat membantu terutama bagi penderita diabetes, obesitas, dan penyakit jantung.

Berikut beberapa bahan pengganti gula yang aman dan tidak berbahaya bagi kesehatan dirangkum dari beberapa sumber:

1. Stevia

Daun stevia yang bisa digunakan sebagai pemanis alami pengganti gula.

Bahan pengganti gula pertama adalah stevia. Bahan ini merupakan pengganti gula alami yang berasal dari daun tumbuhan stevia rebaudiana.

Stevia tidak mengandung kalori dan tidak memengaruhi kadar gula darah, sehingga aman untuk dikonsumsi penderita diabetes. Selain itu, stevia juga dikenal sebagai antioksidan dan antiinflamasi yang dapat membantu meningkatkan kesehatan jantung dan mengurangi risiko obesitas.

Baca Juga: 5 Efek Buruk Konsumsi Pemanis Buatan bagi Kesehatan, dari Obesitas hingga Kanker

2. Madu

Madu untuk imunitas

Bahan lainnya yang bisa digunakan sebagai pengganti gula adalah madu. Bahan alami ini memiliki banyak manfaat kesehatan. Madu yang diperoleh dari lebah ini tidak akan meningkatkan kadar gula darah dalam waktu yang cepat.

Follow Berita LABVIRAL di Google News
Editor :
Halaman :
Berita Terkait Berita Terkini