Begini Cara Menambahkan Link di Bio TikTok dan Syaratnya

Yowan R
Jumat 09 Juni 2023, 18:42 WIB
Ilustrasi akun TikTok dengan link pada bionya (Sumber : tiktok.com/megaambarw)

Ilustrasi akun TikTok dengan link pada bionya (Sumber : tiktok.com/megaambarw)

LABVIRAL.COM - Para konten kreator TikTok, umumnya menambahkan link pada bio akun TikTok mereka. Link ini bertujuan untuk memudahkan para pengguna lain agar dapat mengunjungi situs yang disematkan melalui link tersebut.

Link yang disematkan pada bio TikTok ini tak hanya digunakan sebagai kepentingan bisnis saja. Link tersebut juga berfungsi untuk menautkan akun sosial media lain, website ataupun situs pribadi untuk personal branding.

Untuk menambahkan link pada bio TikTok ini ada hal yang harus diperhatikan. Pengguna wajib beralih dari akun TikTok biasa menjadi akun bisnis.

Selain itu, untuk menyematkan link di bio TikTok, pengguna juga harus memiliki minimal 1.000 followers. Lalu, bagaimana cara untuk menambahkan link di bio TikTok? Untuk lebih jelasnya, kamu bisa ikuti langkah-langkahnya dibawah ini.

Cara menambahkan link di bio TikTok

  • Buka aplikasi TikTok
  • Klik menu Profil
  • Klik ikon menu yang ada di pojok kanan atas
  • Pilih Pengaturan dan privasi
  • Pilih Kelola Akun
  • Selanjutnya, pilih Alihkan ke Akun Bisnis
  • Klik Next
  • Pilih kategori bisnis yang sesuai dengan akunmu
  • Lanjutkan dengan menekan tombol Next
  • Setelah itu, akun akan berubah menjadi akun bisnis, kamu bisa lanjutkan dengan memilih menu Edit Profil
  • Cari kolom yang bernama Website, kemudian klik Tambahkan Website (Add your website)
  • Masukkan link pada kotak yang tersedia
  • Klik tombol Simpan
  • Selesai, kamu telah berhasil menambahkan link di bio TikTok

Itulah tadi langkah-langkah untuk menambahkan link di bio TikTok. Sebelum mulai menambahkan link di bio TikTok, pengguna harus mengikuti beberapa persyaratan yang berlaku seperti yang sudah disinggung di atas agar link dapat ditambahkan pada bio TikTok.***

Follow Berita LABVIRAL di Google News
Editor :
Berita Terkait Berita Terkini