Tips Mengendarai Motor Kopling di Tanjakan, Dijamin Bisa

Yowan R
Sabtu 09 September 2023, 11:38 WIB
Ilustrasi mengendarai motor kopling manual (Sumber : suzuki.co.id)

Ilustrasi mengendarai motor kopling manual (Sumber : suzuki.co.id)

LABVIRAL.COM - Sepeda motor dengan kopling manual, memang memiliki daya tarik tersendiri bagi para pengendara motor. Terlebih pada sepeda motor dengan kopling manual jenis sport. Motor jenis ini memang menambah pamor bagi para pengendaranya. Sebab, motor sport dengan kopling manual akan memberikan kesan macho pada penunggangnya.

Sayangnya, untuk mengendarai motor kopling manual ini tidak semudah mengendarai motor matic dan motor bebek. Karena pengendara harus memainkan kopling, gigi transmisi dan gas. Terlebih saat mengendarai motor ini di tanjakan. Karena itu, sangat penting sekali untuk mengetahui cara mengendarai motor kopling ini agar tidak memalukan saat mengendarainya karena tidak bisa.

Berikut tips untuk mengendarai motor kopling di tanjakan yang bisa kamu ikuti:

Sebelum mengetahui cara mengendarai motor kopling di tanjakan, sebelumnya kamu harus tahu bagaimana cara untuk mengetahui motor kopling di jalan rata seperti berikut ini.

Sebelum mulai mengendarai motor, pastikan gigi transmisi pada posisi netral. Pasalnya beberapa motor kopling jaman sekarang tidak bisa distarter saat gigi masuk.

Saat menghidupkan mesin pastikan untuk menarik koplingnya agar semakin mudah menghidupkan mesin

Setelah motor hidup, tekan tuas kopling untuk memasukan gigi transmisi ke posisi satu dengan menekan pedal transmisi ke arah depan.

Selanjutnya kamu harus melepas tuas kopling secara perlahan dan disarankan jangan langsung menarik gas ketika posisi motor belum bergerak agar tidak kaget.

Setelah motor sedikit bergerak, selanjutnya kamu dapat melepas tuas kopling dengan tepa dan perlahan agar motor tidak langsung mati.

Follow Berita LABVIRAL di Google News
Editor :
Halaman :
Berita Terkait Berita Terkini