Pujaan Hati Milenial, 5 Fakta Daihatsu Rocky yang Belum Kamu Tahu

Bonifasius Sedu Beribe
Selasa 21 Maret 2023, 18:58 WIB
Daihatsu Rocky resmi diperkenalkan di Indonesia pada 30 April 2021 lalu, mendapat sambutan positif dari masyarakat Indonesia. Daihatsu Rocky merupakan mobil compact SUV berkapasitas 5 penumpang dengan desain stylish dan modern

Daihatsu Rocky resmi diperkenalkan di Indonesia pada 30 April 2021 lalu, mendapat sambutan positif dari masyarakat Indonesia. Daihatsu Rocky merupakan mobil compact SUV berkapasitas 5 penumpang dengan desain stylish dan modern

LABVIRAL.COM, Daihatsu Rocky resmi diperkenalkan di Indonesia pada 30 April 2021 lalu, mendapat sambutan positif dari masyarakat Indonesia. Daihatsu Rocky merupakan mobil compact SUV berkapasitas 5 penumpang dengan desain stylish dan modern yang sangat cocok serta nyaman dikendarai pada berbagai kondisi jalan. Nama Rocky dipilih karena menggambarkan jiwa muda yang tangguh dan kuat.

Melansir keterangan pers dari Daihatsu, “Kami percaya, Daihatsu Rocky menjadi jawaban bagi mereka yang mencari mobil impian dengan desain stylish dan sederet fitur canggih terkini dengan harga yang bersaing. Daihatsu Rocky sebagai Sahabat Eksis, sangat cocok dikendarai dan memberi kebanggaan bagi penggunanya”, ujar Amelia Tjandra, Marketing Director dan Corporate Planning and Communication Director PT Astra Daihatsu Motor (ADM).

Baca Juga: Hatchback, MPV, SUV, Hingga Komersial, Berikut Daftar Harga Mobil Daihatsu Terbaru

Mobil yang menjadi pujaan hati para milenial ini dibanderol mulai dari Rp 180.700.000 hingga Rp 237.900.000 setelah diskon PPnBM, berikut faktanya:

1. Mengusung teknologi DNGA

Apa sih DNGA? Jadi DNGA (Daihatsu New Global Architecture) itu adalah platform terbaru yang dikembangkan dengan konsep; Kualitas Tinggi dengan Harga Terjangkau, Teknologi Terkini, serta memperhatikan hingga ke detail terkecil seperti ukuran, berat, harga, dan waktu, untuk menghasilkan kendaraan yang lebih efisien.

Baca Juga: Spesifikasi dan Harga Mobil VW Tiguan Allspace Camping Edition, Buat Kamu Penyuka Nyenja di Tenda

2. Miliki 2 pilihan mesin

Daihatsu sendiri memiliki 2 pilihan mesin, yakni 1.0L, dan 1.2L. untuk 1.0L bertipe 1KR-VETsudah dilengkapi dengan teknologi turbocharger dan memiliki kapastias kebih bersar. Sedangkan mesin baru 1.2L bertipe WA-VE 3 silinder yang dipercaya dapat menghemat bahan bakar, serta harga yang terjangkau.

Baca Juga: Lihat Daftar Harga Mobil Porsche Terbaru, Kaum Mendang-mending Geser Dulu!

3. Eksterior canggih

Daihatsu menawarkan fitur canggih terkini untuk bagian exterior, memberikan kesan yang aktif dan trendi. Seperti, Front LED Headlamp, Rear LED Combi Lamp, serta Rear Spoiler with High Mount Stop Lamp. Tak hanya itu, velg dengan diameter mulai dari 16-18 inch juga membuat tampilan Daihatsu Rocky semakin tangguh.

Follow Berita LABVIRAL di Google News
Halaman :
Berita Terkait Berita Terkini