Aprilia SR-GT 200 Lebih Anti Maling Meski Tanpa Keyless dengan Fitur Ini!

Ananta
Rabu 29 Maret 2023, 15:35 WIB
Ilustrasi skutik baru Aprilia SR-GT 200 (Sumber : aprilia.co.id)

Ilustrasi skutik baru Aprilia SR-GT 200 (Sumber : aprilia.co.id)

LABVIRAL.COM - Skutik terbaru dari Aprilia yang bernama Aprilia SR-GT 200 diklaim lebih anti maling meskipun tidak menggunakan keyless.

Berbeda dengan pesaingnya yang baru dirilis belum lama ini Honda ADV 160 atau skutik premium lain yang sudah menggunakan fitur keyless, Aprilia SR-GT 200 ini tidak dibekali dengan fitur keyless.

Bahkan, di area rumah kunci Aprilia SR-GT 200 juga tidak menggunakan pengaman tambahan seperti pelindung magnet layaknya pada motor-motor buatan pabrikan asal Jepang.

Baca Juga: Honda Scoopy Ketar-ketir dengan Kehadiran Skutik 150 cc yang Bodinya Mirip?

Tapi, absennya fitur keyless dan pelindung magnet pada rumah kunci di Aprilia SR-GT 200 malah dinilai memberikan tingkat keamanan lebih dari kemalingan.

Karena, pada Aprilia SR-GT 200 menggunakan anak kunci pada umumnya namun dibekali dengan immobilizer seperti pada anak kunci yang digunakan pada semua produk dari Vespa dan Piaggio yang dijual di Indonesia.

Supaya mesin bisa menyala, sinyal immobilizer yang ada pada anak kunci harus terhubung dengan sinyal immobilizer yang ada pada anak kunci. Jika salah satu sinyalnya tidak terbaca, maka motor tidak bisa dinyalakan.

Jadi, saat motor dicuri menggunakan kunci T, mungkin speedometer bisa hidup karena rumah kunci berada pada posisi ON, tetapi mesin tidak akan bisa menyala karena sinyal immobilizer tidak terhubung.

Follow Berita LABVIRAL di Google News
Editor :
Berita Terkait Berita Terkini