Komponen Motor Listrik yang Perlu Diservis, Cek Bos!

Andi Syafriadi
Jumat 31 Maret 2023, 09:29 WIB
Ilustrasi motor listrik (Sumber : unitedmotor.co.id)

Ilustrasi motor listrik (Sumber : unitedmotor.co.id)

LABVIRAL.COM- Masih banyak yang belum tahu bahwa motor listrik juga perlu untuk melakukan servis berkala sama halnya dengan motor konvensional.

Dalam melakukan servis berkala motor listrik tentu saja berbeda dengan motor biasanya alias motor dengan mesin yang berbahan bakar minyak.

Servis berkala motor listrik ini meliputi pengecekan dan perawatan pada bagian-bagiannya.

Baca Juga: Cara Bedakan Tenaga Motor Bensin dengan Motor Listrik, Gini Guys!

Seperti baterai, dinamo, control modul dan juga komponen dengan sistem mekanik seperti rem.

Baterai pada motor listrik ini sama halnya dengan aki pada motor bensin yang bisa habis masa pakainya. Biasanya baterai motor listrik akan mampu bertahan dari 2 hingga 3 tahun, tergantung dari pemakaiannya.

Baca Juga: Ganti Motor Listrik, Pilih Baru atau Konversi?

Kemudian untuk servisnya, mekanik akan melakukan pengecekan terlebih dahulu agar mekanik mengetahui dimana titik kerusakan yang dialami si motor.

Lalu, terdapat bagian yang cara kerjanya sama dengan ECU pada motor injeksi, yaitu control atau modul. Komponen ini bisa rusak karena pemakaian yang berlebih.

Yang menjadi perbedaan antara servis berkala motor listrik dengan motor bensin adalah waktu yang ditentukannya.

Pada motor listrik tidak ada batasan waktu untuk melakukan servis berkala.

Baca Juga: Periksa Bagian Ini pada Motor Milikmu Saat Musim Hujan, Demi Menjaga Kondisi Motor!

Namun, sebaiknya memiliki motor listrik melakukan servis berkala dalam waktu 3-5 bulan sekali tergantung dari pemakainya.Biaya yang diperlukan juga bisa dibilang tidak terlalu mahal.

Untuk melakukan servis berkala motor listrik biasanya dibanderol dengan harga Rp100 ribuan saja, tergantung dari tarif yang ditentukan oleh bengkel-bengkel yang menyediakan jasa servis berkala motor listrik.

Follow Berita LABVIRAL di Google News
Halaman :
Berita Terkait
Tech

Ini Cara Mengecek Pajak Motor melalui SMS

Jumat 31 Maret 2023, 00:44 WIB
Ini Cara Mengecek Pajak Motor melalui SMS
Berita Terkini