Hati-hati dalam Membeli Oli di Toko Online! Ini Merek Oli Motor yang Sering Dipalsukan

Yowan R
Sabtu 01 April 2023, 16:09 WIB
Ilustrasi salah satu merk oli yang sering dipalsukan (Sumber : wahanahonda.com)

Ilustrasi salah satu merk oli yang sering dipalsukan (Sumber : wahanahonda.com)

LABVIRAL.COM - Bagi kamu pemilik sepeda motor yang gemar membeli oli motor secara online sebaiknya lebih hati-hati dalam memilih produk oli.

Karena, belakangan ini marak penjualan oli palsu di toko online.  Oli palsu ini tentunya sangat berbahaya bagi mesin motor kesayanganmu. Sebab, bahan yang digunakan untuk membuat oli tidak jelas kualitasnya.

Baca Juga: 4 Tips Paling Tepat Memilih Oli Motor

Umumnya, pemalsuan oli ini terjadi pada merek oli yang laris terjual di pasaran. Maksudnya, oli yang laris dan banyak digunakan ini lebih rawan untuk dibuat palsuannya, kemudian dijual di toko-toko online.

Karena itu, jika kamu termasuk salah satu pembeli oli di toko online, mulai saat ini harus lebih waspada dan hati-hati saat membeli oli agar tidak salah memilih. Pastikan membeli oli di toko yang memiliki rating tinggi dan ulasan yang bagus dari para pembeli.

Oli-oli yang belakangan ini banyak beredar palsuannya adalah oli-oli keluaran pabrikan motor.  Seperti oli dengan merek Yamalube yang direkomendasikan untuk motor Yamaha.

Baca Juga: Apa Bedanya Oli Sintetis dengan Oli Mineral?

Kemudian oli lain yang sering dipalsukan adalah oli Pertamina Enduro, Federal Oil, dan Pertamina Meditran.

Biasanya, oli palsu ini dijual dengan harga jauh lebih murah daripada oli asli yang biasanya disediakan di bengkel resmi ataupun toko sparepart yang terpercaya.

Follow Berita LABVIRAL di Google News
Editor :
Halaman :
Berita Terkait Berita Terkini