Intip 5 Gaya Modifikasi Mobil di Dunia dari Dub hingga JDM untuk Inspirasi

Bonifasius Sedu Beribe
Selasa 14 Maret 2023, 20:02 WIB
Jika anda hobi modifikasi mobil, anda mungkin sudah tak asing lagi dengan acara TV berjudul Overhaulin, Pimp My Ride dan Trick My Truck yang bisa anda jadikan sebagai sumber inspirasi anda untuk modifikasi mobil

Jika anda hobi modifikasi mobil, anda mungkin sudah tak asing lagi dengan acara TV berjudul Overhaulin, Pimp My Ride dan Trick My Truck yang bisa anda jadikan sebagai sumber inspirasi anda untuk modifikasi mobil

LABVIRAL.COM, Jika anda hobi modifikasi mobil – anda mungkin sudah tak asing lagi dengan acara TV berjudul Overhaulin, Pimp My Ride dan Trick My Truck yang bisa anda jadikan sebagai sumber inspirasi anda untuk modifikasi mobil. Sekarang ini, modifikasi mobil merupakan hobi yang sedang populer belakangan ini. Banyak orang yang ingin memperbarui tampilan mobil kesayangannya dari segi performa dan estetika.  Artikel kali ini akan membahas seputar tren modifikasi mobil yang bisa anda gunakan sebagai inspirasi.

Baca Juga: 5 Ide Modifikasi Mobil Makin Kece, Cekidot!

1. JDM/ Japanese Domestic Market

Aliran modifikasi satu ini adalah aliran yang terkenal di kalangan anak muda khususnya. Kebanyakan penggemarnya adalah fans produk dari Jepang atau mereka yang hobi nonton Tokyo Drift. Aliran satu ini lebih mengusung gaya berbau Nihon. Bisa dibilang tidak mudah untuk membeli komponen mobil dari Jepang – aliran ini dibagi menjadi beberapa jenis seperti JDM Style dan Pure JDM.

2. DUB

Jenis modifikasi mobil satu ini paling sering digunakan untuk berbagai mobil mewah. Modif jenis ini bisa dilihat dari jenis velg yang kinclong. Ciri utama dari modifikasi jenis ini adalah menggunakan velg krom dengan ukuran sekitar 20 inci hingga 24 inci. Warna bodi mobil biasanya cenderung berwarna hitam atau putih premium dengan cat yang mengkilap. Interior mobil juga terlihat sangat keren.

Baca Juga: 4 Tren Modifikasi Mobil untuk Kendaraan Harian yang Tetap Nyaman

3. Hellaflush

Hellaflush sangat mengutamakan tampilan dari kerendahan velg roda. Selain itu roda memang dibuat seperti menempel dengan bagian fender mobil. Tujuan dari modifikasi satu ini tak hanya sekedar gaya saja, namun agar mobil dapat tetap stabil meskipun berbelok di tikungan yang ekstrim. Biasanya ban yang dipakai untuk modifikasi jenis ini adalah dengan menggunakan ukuran ban lebih besar dari yang dianjurkan.

4. VIP

Untuk gaya modifikasi mobil satu ini hampir sama dengan modifikasi DUB yang juga menonjolkan kesan mewah. Jika jenis DUB lebih berpusat pada eksterior mobil, untuk jenis VIP lebih mengarah pada bagian interior mobil. Jenis mobil yang dipakai juga bisa dibilang berkelas seperti Jaguar, Alphard, BMW, dan masih banyak lainnya. Bagian interior diubah menjadi sangat mewah mulai dari bagian sofa sampai menambahkan minibar.

5. Retro

Modifikasi mobil satu ini cocok untuk anda yang suka dengan barang-barang berbau vintage. Aliran satu ini sangat berbeda dengan jenis modifikasi lainnya karena lebih mengutamakan pada penampilan modern dengan sentuhan mewah. Aliran ini lebih fokus pada mobil dengan model tahun 50 an dengan ciri khas kap mesin yang lebih menonjol ke atas dan bagian bagasi lebih rendah.

Itulah 5 modifikasi mobil yang sedang tren saat ini. Seiring dengan bertambahnya waktu, tren tersebut biasanya hanya berubah pada komponennya saja. Semoga informasi kali ini bisa menjadi sumber inspirasi anda.

Follow Berita LABVIRAL di Google News
Berita Terkait Berita Terkini