Kebanyakan Orang Tua Menyesal Tak Melakukan 7 Hal Ini Saat Muda, Termasuk Bilang Cinta ke Dia yang Sangat Disukai Dulu

Bonifasius Sedu Beribe
Sabtu 09 Maret 2024, 12:43 WIB
Berikut adalah hal-hal yang paling sering disesali orang-orang di kemudian hari, saat masa tua (Sumber : Freepik)

Berikut adalah hal-hal yang paling sering disesali orang-orang di kemudian hari, saat masa tua (Sumber : Freepik)

LABVIRAL.COM - Lakukanlah sesuatu yang berharga dan berkesan, mumpung masih muda. Itu adalah sebuah kalimat yang terlihat kelise, tapi benar adanya. Banyak orang tua merasa menyesal, karena tidak melakukan beberapa hal ini ketika mereka masih muda.

Kamu tentu tahu bahwa pilihan adalah bagian dari kehidupan, terlepas dari apakah pilihan itu memiliki dampak yang tidak signifikan atau dapat mengubah hidup.

Satu hal yang pasti adalah hal itu diselimuti dengan ketidakpastian dan itulah sebabnya mengapa pilihan sangat sulit ditentukan.

Kamu tidak akan pernah tahu apa yang akan terjadi jika kamu seandainya mengambil pilihan yang berbeda dari pilihan yang pertama kali kamu buat.

Baca Juga: Ternyata Cara ini Bisa Kamu Lakukan untuk Membuat Kucing Pintar dan Taat, Tahapannya sangat Mudah dan Pastinya Hasilnya Maksimal

Selalu ada kemungkinan kalau kamu akan menyesali pilihan yang telah kamu ambil, baik itu pilihan yang sederhana maupun yang rumit.
Penyesalan-penyesalan terbesar di dalam hidup seringkiali memiliki cakupan yang lebih luas, dan itu tidak hanya tentang menyesali satu momen saja, melainkan bagaimana kehidupan itu sendiri dijalani.

Jadi, berikut adalah hal-hal yang paling sering disesali orang-orang di kemudian hari, saat masa tua.

1. Bekerja terlalu keras

Bekerja terlalu keras sampai pada titik dimana kesejahteraan kehidupan pribadi yang sehat menjadi terkorbankan, adalah salah satu penyesalan yang paling sering dialami.

Kebanyakan orang memang bekerja keras dan berusah untuk memajukan karir atau usaha. Ini semua dilakukan, tapi di kemudian hari ketika kamu melihat kembali hidupmu, kamu akan bilang bahwa seandainya kamu tidak menghabiskan sebagian besar waktumu untuk begadang hingga larut malam di tempat kerja, kamu mungkin jauh lebih baik hari ini.

Follow Berita LABVIRAL di Google News
Halaman :
Berita Terkait Berita Terkini