Apa Arti Kata Kunduran yang jadi Trending Topic di Twitter?

Haris Ma'ani
Jumat 05 Mei 2023, 08:56 WIB
Ilustrasi truk mundur, yang biasa dipakai untuk istilah kecelakaan kunduran dalam bahasa Jawa.  (Sumber : Kompas.tv)

Ilustrasi truk mundur, yang biasa dipakai untuk istilah kecelakaan kunduran dalam bahasa Jawa. (Sumber : Kompas.tv)

Kunduran ini umum dipakai masyarakat di wilayah Jawa Tengah, Yogyakarta, dan Jawa Timur.

Istilah ini umum dipakai untuk menyebut kecelakaan yang berawal dari mundurnya kendaraan dan biasanya menghantam atau mengenai obyek/benda di belakangnya.

Obyek/benda tersebut bisa manusia, bangunan, dan lainnya.

Mengutip tulisan Saipul Bakri di Quora, istilah kunduran itu sulit dicari padanan katanya dalam bahasa Indonesia.

Sebenarnya asal katanya adalah mundur. Tapi, kunduran sendiri berarti nggak sengaja tertabrak saat kendaraan tersebut sedang berjalan mundur.

Nah, nggak ada istilah tepat dalam bahasa Indonesia buat kata ini. Kemunduran juga bukan kata yang tepat buat menjelaskan istilah ini.

Mengutip sebuah tulisan dari lpmpendapa.com, lembaga pers mahasiswa Taman Siswa, disebutkan, pada dasarnya kata “kunduran” maksudnya kemunduran atau sesuatu yang berjalan mundur tanpa disengaja.

Nah, kalau dibelakang sesuatu (misal: truk) yang berjalan mundur ada benda dan benda itu terkena imbas dari truk yang tiba-tiba berjalan mundur maka ia jadi dinamai “tergencet”.

Kemudia ia menyimpulkan bahwa, “kunduran truk” dalam bahasa Jawa sama maksudnya dengan “tergencet truk” (bahasa Indonesia) atau bisa juga “tertabrak truk yang berjalan mundur”.

Ada-ada saja warga Twitter.***

Follow Berita LABVIRAL di Google News
Editor :
Halaman :
Berita Terkait Berita Terkini