Doa agar Dia Merindukan Kita, Baca Sebelum Tidur

Hadi Mulyono
Selasa 30 Mei 2023, 11:55 WIB
Doa agar Dia Merindukan Kita. (Sumber : pixabay.com/6335159)

Doa agar Dia Merindukan Kita. (Sumber : pixabay.com/6335159)

LABVIRAL.COM - Tahukah kamu bahwa dalam Islam ternyata ada doa agar dia merindukan kita yang cocok dibaca oleh orang kasmaran.

Terutama buat kamu yang sedang mencari jodoh, doa-doa yang akan kita bahas dalam artikel ini bisa diamalkan sesering mungkin sebelum tidur.

Enggak perlu khawatir apakah cinta kita akan terbalas atau bertepuk sebelah tangan. Sebab dengan membaca doa berikut, Allah Swt pasti akan memberikan yang terbaik soal pasangan sehidup semati.

Baca Juga: Doa agar Cepat Sembuh dari Sakit Ringan Maupun Berat Menurut Islam

So, tanpa perlu panjang lebar lagi inilah doa agar dia merindukan kita yang sangat dianjurkan untuk dibaca sebelum tidur.

Doa agar dia menjadi jodoh kita

اللَّهمَّ إِنِّي أَسْأَلُكَ حُبَّكَ، وَحُبَّ مَنْ يُحِبُّكَ، وَالعمَل الَّذِي يُبَلِّغُني حُبَّكَ، اللَّهُمَّ اجْعل حُبَّكَ أَحَبَّ إِلَيَّ مِن نَفسي، وأَهْلي، ومِن الماءِ البارِدِ

Allahumma inni as aluka hubbaka wa hubba man yuhibbuka wal amalalladhi yuballighuni hubbak. Allahummaj’al hubbaka ahabba ilaiya min nafsi, wa ahli wa minal ma’il-barid.

Artinya: "Ya Allah, aku memohon kepada-Mu, curahan cinta-Mu dan rasa cinta kepada orang-orang yang mencintai-Mu dan kecintaan melakukan perbuatan yang dapat menyampaikan aku kepada cinta-Mu.

Ya, Allah jadikanlah kecintaanku kepada-Mu melebihi kecintaanku kepada diriku, keluargaku, dan kepada air yang segar." (HR. at-Tirmidzi).

Baca Juga: 3 Doa agar Dia Menjadi Jodoh Kita, Enggak Perlu Pakai Pelet

Doa agar dia merindukan kita

رَبِّ لَا تَذَرْنِي فَرْدًا وَأَنْتَ خَيْرُ الْوَارِثِينَ

Rabbi la tadzarni fardan wa anta khairul waritsin.

Artinya: "Ya Tuhanku, janganlah Engkau membiarkan aku hidupku seorang diri, dan Engkaulah pewaris yang paling baik."

Doa mendapatkan jodoh

اللَّهُمَّ اِنِّى اَسْاَلُكَ بِهَيْبَةِ عَظَمَتِكَ وَبِسَطْوَةِ جَلَالِكَ اَنْ تَجْعَلَ مَحَبَِّتِى (فلانة بنت فلان) وَاَنْ تُلْقِى المَوَدَّةَ وَالمَحَبَّةَ فِى قَلْبِهَا وَعَطْفِهَا عَلَيَّ بِفَضْلِكَ يَاكَرِيْ

Allahumma Inni As Aluka, Bi Haibati Adhamatika, Wabi Sathwati Jalaalika An Taj’ala Mahabbatii Fii Qalbii...(sebutkan nama orang yang dimaksud beserta nama ayahnya), Wa antulqil Mahabbata Wal Mawad Data Fii Qalbihi Wa Aththifhu, Alayya Bi Fadhlika Yaa Kariim.

Baca Juga: Doa agar Melahirkan Normal, Mudah dan Lancar Menurut Islam

Artinya: "Ya Allah, sesungguhnya aku meminta kepada-Mu, berkah wibawa keagungan-Mu dan amukan keluhuran-Mu, agar Engkau jadikan kecintaan di dalam hati... (sebutkan nama orang yang dimaksud beserta nama ayahnya). Dan resapkanlah kecintaan dan kasih sayang terhadapku di dalam hatinya. Dan cenderungkan ia padaku lewat anugerah-Mu. Wahai Dzat Yang Maha Mulia."

Itu dia bacaan doa agar dia merindukan kita yang bisa diamalkan sebanyak-banyaknya, terutama buat yang belum ketemu jodohnya.***

Follow Berita LABVIRAL di Google News
Editor :
Halaman :
Berita Terkait Berita Terkini