4 Hikmah Meluruskan Shaf, Salat Berjamaah Jadi Semakin Sempurna

Hadi Mulyono
Sabtu 22 Juli 2023, 08:30 WIB
Ilustrasi sholat jamaah. (Sumber : unsplash.com/Annas Arfnahri)

Ilustrasi sholat jamaah. (Sumber : unsplash.com/Annas Arfnahri)

LABVIRAL.COM - Berikut ini akan dijelaskan apa saja hikmah meluruskan shaf salat berjamaah yang harus diperhatikan oleh setiap muslim.

Walaupun kedengarannya sepele, tetapi shaf atau barisan salat yang lurus merupakan wujud keseriusan umat Islam dalam beribadah kepada Allah sesuai dengan tuntunan Nabi Muhammad saw.

Bagaimana keutamaan yang bisa didapatkan apabila shaf salat berjamaah kita lurus dan rapat? Simak ulasan selengkapnya di bawah ini ya!

Baca Juga: Doa Ketika Bersin Lengkap dengan Artinya Sesuai Sunnah

Anjuran meluruskan shaf salat

Mayoritas ulama sepakat bahwa shaf salat yang lurus hukumnya sunnah. Meski begitu, cara ini tetap perlu diperhatikan karena menjadi kesempurnaan salat.

سَوُّوا صُفُوفَكُمْ ؛ فَإنَّ تَسْوِيَةَ الصَّفِّ مِنْ تَمَامِ الصَّلاَةِ

Sawu sufu fakum fainna taswiyata-shaffi min tamaamis-shalaah.

Artinya: "Luruskanlah shaf kalian karena meluruskan shaf itu bagian dari kesempurnaan salat." (HR. Bukhari dan Muslim).

Hadis di atas, pastinya pernah kamu dengar karena sering dibaca imam sesaat sebelum salat berjamaah dimulai.

Follow Berita LABVIRAL di Google News
Editor :
Halaman :
Berita Terkait Berita Terkini