Piala Dunia U-17: Kalahkan Juara Bertahan Brasil, Argentina Tantang Jerman di Semifinal

Haris Ma'ani
Sabtu 25 November 2023, 07:39 WIB
Kapten tim Argentina Claudio Echeverri mencetak hat-trick untuk membantu Argentina memesan tiket empat besar pada laga di JIS,, Jumat (24/11/2023) malam wib  (Sumber : Doc. LOC WCU17/BRY)

Kapten tim Argentina Claudio Echeverri mencetak hat-trick untuk membantu Argentina memesan tiket empat besar pada laga di JIS,, Jumat (24/11/2023) malam wib (Sumber : Doc. LOC WCU17/BRY)

LABVIRAL.COM-Kalahkan juara bertahan Brasil, Argentina menantang Jerman di semifinal Piala Dunia U-17 2023 di Indonesia.

Pada laga perempat final yang dilangsungkan di Jakarta International Stadium, Jumat (24/11/2023) malam wib, Argentina menang telak dengan skor 3-0.

Pemain sekaligus kapten Argentina Claudio Echeverri mencetak hat-trick (28', 58', 71') untuk membantu Argentina memesan tiket empat besar.

Tambahan tiga gol ini membuat Echeverri sementara memimpin klasemen top skor bersama Agustin Fabian Ruberto. Keduanya sama-sama telah mengoleksi 5 gol.

Pelatih Brasil U-17 Phelipe Leal mengatakan bahwa mereka harus menerima hasil ini dan mengakui jika Argentina bermain lebih baik di laga ini. Dia mengaku sudah memprediksi jika laga akan berjalan ketat dan skor tipis.

"Tapi inilah permainan, ada yang menang dan ada yang kalah. Kami harus sadar mereka lebih baik dan menerima kekalahan ini. Kami berhenti hari ini di Piala Dunia U-17 2023. Selamat untuk Argentina U-17 karena bisa memanfaatkan peluang-peluang yang ada di pertandingan," katanya seusai laga.

Baca Juga: Piala Dunia U-17 2023 bikin Anak-anak Pengen jadi Pemain Bola

"Lawan kami bisa memanfaatkan peluang yang ada dan mereka juga main lebih tenang. Kami harus akui kelebihan Argentina. Kami sendiri akan lakukan evaluasi, karena masih banyak waktu untuk itu," imbuhnya Leal.

Laga tertunda 30 menit

Pertandingan yang seharusnya berlangsung pada pukul 19.00 wib, baru bisa dilaksanakan setengah jam kemudian. Hujan deras yang mengguyur kawasan JIS seusai duel perempat final lainnya Jerman versus Spanyol membuat lapangan tergenang.

Follow Berita LABVIRAL di Google News
Halaman :
Berita Terkait Berita Terkini