Cara Makan Daging Agar Tidak Memicu Kanker Payudara

Zahwa Elia Azzahra
Selasa 14 Maret 2023, 19:15 WIB
Ilustrasi kanker payudara pada wanita

Ilustrasi kanker payudara pada wanita

HOEDHOED.COM - Komedian Nunung didiagnosis kanker payudara stadium 1 , kini sedang berjuang untuk melawan penyakit tersebut, dengan menjaga pola makan seperti tidak makan daging. 

Apakah makam daging, bisa membuat seseorang terkena kanker?

"Yang penting makan sehat. Cuma, enggak boleh makan daging aja sementara," ungkap Nunung di Studio Trans TV kepada wartawan, Jakarta Selatan, dikutip pada Selasa (14/3/2023). 

Baca Juga: Penting Deteksi Dini Kanker Payudara Buat Hindari Masektomi

Eks anggota grup lawak Srimulat ini menjelaskan, larangan makan daging ada karena dirinya tidak boleh makan sembarangan untuk sementara waktu, sebelum menjalani operasi pengangkatan kanker. Selain tidak makan daging, Nunung juga memperbanyak mengonsumsi jus buah.

"Minum jus yang banyak dulu sambil nunggu waktu mau diangkat. Jus macam-macam, ada buah bit, campur apa-apa," jelas Nunung.

Namun, apakah makan daging bisa menyebabkan seseorang kena kanker payudara?  Menurut Dokter Spesialis Penyakit Dalam Konsultan Hemato-Onkologi, Jeffry Beta Tenggara mengatakan bahwa seseorang yang makan daging, belum tentu bisa kena kanker

Baca Juga: Sama-sama Sakit Perut, Ini Perbedaan Maag dan GERD

"Bahkan seseorang yang vegan, tidak makan daging masih bisa kena kanker," ujar Jeffry saat ditemui di Konferensi Pers Memperingati Hari Kanker Sedunia 2023 di Aryaduta Suites, Jakarta.

Follow Berita LABVIRAL di Google News
Halaman :
Berita Terkait Berita Terkini