Tips Memilih Helm untuk Perempuan Berhijab Supaya Nggak Pusing

Yowan R
Sabtu 23 September 2023, 16:15 WIB
Ilustrasi helm khusus untuk perempuan berhijab (Sumber : bukalapak.com)

Ilustrasi helm khusus untuk perempuan berhijab (Sumber : bukalapak.com)

LABVIRAL.COM - Bagi pengendara sepeda motor, helm merupakan salah satu aksesori penting yang wajib digunakan saat berkendara di jalanan. Helm atau pelindung kepala ini tersedia dalam berbagai macam jenis, model, dan ukuran.

Nah, khusus bagi para pengendara sepeda motor perempuan yang menggunakan cepol atau berhijab, memilih helm dengan ukuran yang pas jadi penting. Hal ini tentu saja diperlukan agar kepala tidak terasa pusing dan helm tetap nyaman selama digunakan.

Bagi kalian para perempuan berhijab yang gemar mengendarai sepeda motor, tentunya ada tips khusus untuk memilih helm yang cocok digunakan.

Lalu, bagaimana tips untuk memilih helm bagi perempuan berhijab yang cocok dan tidak membuat pusing? Yuk simak penjelasan dari Labviral.com selengkapnya di bawah ini:

Tips memilih helm bagi perempuan berhijab

Umumnya, para perempuan pengendara motor yang menggunakan hijab, mereka akan menggunakan cepol atau ikatan rambut pada bagian belakang kepala. Hal ini tentunya akan menimbulkan sensasi pusing saat menggunakan helm yang biasa. Karena itu, perempuan berhijab harus menggunakan helm tertentu yang tidak membuat pusing.

1. Pilih helm yang bagian belakangnya lebih pendek

Dengan helm yang desain bagian belakangnya lebih pendek, tentu saja akan membuat ikatan rambut dan helm tidak saling menekan. Selain tidak menimbulkan rasa berat yang berlebih, pada bagian bawah kepala, ikatan rambut dan penataan hijab menjadi tidak mudah rusak.

2. Pilih helm dengan ukuran yang lebih besar

Selain dengan helm yang bagian belakangnya lebih pendek, helm dengan ukuran yang setingkat lebih besar juga disarankan bagi para perempuan berhijab.  Ukuran helm yang lebih besar dapat menyediakan space untuk bagian cepolnya agar tidak tertekan.

3. Pilih padding yang tebal

Menggunakan helm yang berukuran tentunya akan membuat bagian pipi jadi lebih longgar. Karena itu, untuk mengakalinya, kamu dapat mengganti dengan padding yang lebih tebal. Mengingat bagian ini adalah bagian helm yang removable, jadi besar kemungkinan padding helm dapat diganti.

4. Pastikan helm memiliki sirkulasi udara yang baik

Selain dari beberapa hal diatas, tips lain untuk memilih helm bagi perempuan berhijab adalah memastikan helm memiliki sirkulasi udara yang baik. Sirkulasi udara yang baik berarti menandakan bagian vent berfungsi dan bukan hanya sekedar hiasan saja. Namun, pastikan juga vent nya dilengkapi lubang yang mencapai lapisan styrofoam. Helm dengan sirkulasi udara yang baik sangat penting agar kepala dan rambut perempuan berhijab tidak cepat lembab.

Nah, itulah tadi beberapa tips yang bisa diterapkan dalam memilih helm yang cocok untuk perempuan berhijab agar tidak mudah pusing.***

Follow Berita LABVIRAL di Google News
Editor :
Berita Terkait Berita Terkini