LGD Gaming y` Merefleksikan Pembelajaran dan Pengalaman selama Karier Dota 2-nya

Ananta
Selasa 17 Oktober 2023, 17:41 WIB
LGD Gaming y` Merefleksikan Pembelajaran dan Pengalaman selama Karier Dota 2 (Sumber : esports.gg)

LGD Gaming y` Merefleksikan Pembelajaran dan Pengalaman selama Karier Dota 2 (Sumber : esports.gg)

Baca Juga: A Space for the Unbound Raih Penghargaan Game of The Year 2023

"Jika Anda bertanya apa yang telah saya pelajari, maka ada terlalu banyak, karena sudah hampir separuh hidup saya. Namun, jika saya harus memberikan satu jawaban, maka itu adalah belajar untuk menghargai orang-orang di sekitar saya, baik para pemain profesional yang pernah bermain bersama saya maupun semua teman yang saat ini berada di sisi saya. Saya pikir ini adalah yang paling penting bagi saya."

Y` memulai karir profesionalnya di Dota 2 dengan Speed Gaming.cn pada tahun 2014, dan mulai mendapat perhatian dari penggemar Dota 2 pada tahun 2016 saat ia memenangkan Manila Major bersama dengan Wings Gaming.

Baca Juga: Waduh! Situs Judi Online Diduga Pernah Sponsori Turnamen Mobile Legends

Kiprahnya pun semakin melejit pada saat mengikuti perhelatan TI6, dengan masih tim yang sama, ia memenangkan gelar juara dengan performa yang dominan sepanjang turnamen serta pemahaman yang kuat tentang meta permainan Dota 2.

Kini ia bersiap-siap untuk mencoba meraih gelar TI keduanya,dimana saat ini LGD Gaming sudah berada di upper braket babak playoff dan akan menghadapi 9Pandas pada 21 Oktober 2023 untuk memperebutkan tempat di babak selanjutnya.***

Follow Berita LABVIRAL di Google News
Editor :
Halaman :
Berita Terkait Berita Terkini