PUBG Mobile Gelontorkan Dana $100 Juta untuk Program Wonder Creators Network

Hadi Mulyono
Senin 30 Oktober 2023, 14:42 WIB
PUBG Mobile (Sumber : pubgmobile.com)

PUBG Mobile (Sumber : pubgmobile.com)

LABVIRAL.COM - PUBG Mobile terus memberikan gebrakan baru salah satunya dengan menginvestasikan dana sebesar $100 juta atau sekitar Rp1,5 triliun untuk mendukung "Wonder Creators Network".

Investasi tersebut mengikuti alokasi sebelumnya sebesar $200.000 untuk program hadiah kreator mereka. Tujuannya adalah untuk menumbuhkan peluang dan persaingan dalam ekosistem game, terutama saat PUBG Mobile memperkenalkan mode kreatif "World of Wonder".

Disadur dari Gam3s pada Senin, 30 Oktober 2023, suntikan dana akan menghasilkan kumpulan hadiah fantastis yakni sebesar $750.000 tahun ini. Hadiah akan diberikan untuk kompetisi yang dirancang bagi pencipta "World of Wonder" dan "Ptopia Design Project".

Baca Juga: 7 Daftar Wonderkid di Football Manager 2024, The Next Cristiano Ronaldo

Pada tahun 2024 mendatang, tampak potensi investasi bernilai puluhan juta. Kontes bertema dengan kumpulan hadiah $50.000 dan hadiah dalam game juga akan segera hadir.

Menurut Krafton, investasi PUBG Mobile senilai $100 juta di "Wonder Creators Network" memiliki relevansi khusus dalam konteks evolusi game web3.

Dalam industri yang sedang bertransisi menuju desentralisasi dan pendekatan yang berpusat pada pengguna. Investasi ini juga menekankan pada peran penting yang dimainkan oleh pembuat konten dalam membentuk pengalaman pemain.

Baca Juga: Game Roblox Jadi Tempat Gamers Anak-anak untuk Dukung Palestina

Ketika game web3 semakin populer, industri ini menyadari peran penting yang dimiliki oleh para pembuat konten dan konten buatan pengguna dalam membentuk masa depan game.

Follow Berita LABVIRAL di Google News
Editor :
Halaman :
Berita Terkait Berita Terkini