Motor Listrik di Bawah Rp 20 Juta,Cek Daftar Lengkapnya

Aci
Selasa 28 Maret 2023, 21:02 WIB
Ilustrasi Motor Listrik United T1800 (Sumber : unitedmotor.co.id)

Ilustrasi Motor Listrik United T1800 (Sumber : unitedmotor.co.id)

LABVIRAL.COM - Tak hanya menampilkan motor-motor konvensional saja, event Indonesia International Motor Show (IIMS) 2023 juga turut menampilkan sejumlah merek sepeda motor listrik yang di jual di Indonesia.

Untuk sepeda motor listrik yang dijual di event IIMS 2023 ini dipatok dengan harga yang cukup tinggi, mulai dari Rp 30 juta hingga Rp 50 jutaan. Tapi, tak perlu khawatir buka berarti seluruh motor listrik yang ada di IIMS ini mahal.

Karena, ada beberapa motor listrik yang dibanderol dengan harga murah kurang dari Rp 20 jutaan yang mungkin cocok untuk kalian.

Berikut ini beberapa daftar motor listrik yang dipamerkan di IIMS 2023 dengan banderol harga kurang dari Rp20 jutaan.

Baca Juga: Alva One atau Gesits G1, Motor Listrik Lokal Mana yang Lebih Baik ?

1. United

United E-Motor Tech meluncurkan sepeda motor listrik terbaru mereka yang bernama MX-1200 pada IIMS 2023. Motor listrik terbaru United ini dibanderol dengan harga dibawah Rp 20 jutaan, tepatnya harga motor ini adalah Rp 14,8 juta..

United MX-1200 dibekali dengan motor listrik 72 V dengan tenaga maksimal 2.200 watt. Motor listrik ini disokong menggunakan baterai jenis graphene berkapasitas 72V 21,8Ah. Dengan kapasitas penuhnya, motor listrik MX-1200 ini bisa menempuh jarak hingga 80 km dan kecepatan maksimalnya 65 km/jam.

Baca Juga: Perbedaan Motor Listrik Segway N90C dengan N100 yang Wajib Diketahui Sebelum Membeli!

2. Rakata

Merek motor listrik selanjutnya yang tampil di IIMS 2023 adalah Rakata. Merek ini menjual berbagai model, salah satunya adalah motor listrik Rakata S9 yang dibanderol Rp 17 juta.

Motor ini dibekali mesin penggerak dinamo 800 w brushless hub motor yang mampu melaju dengan kecepatan maksimal 50 km per jam.

Untuk baterainya sendiri, S9 ini menggunakan baterai tipe Sealed Lead Acid (SLA) atau baterai gel berkapasitas 60V20A yang mampu menempuh jarak 50-60 km dalam kondisi daya terisi penuh.

Baca Juga: Motor Listrik Model Sport Volta Patriot X, Begini Spesifikasinya

3. Davigo

Merek motor listrik lain yang juga tampil di IIMS 2023 adalah Davigo. Merek motor listrik Davigo ini menyediakan motor listrik yang dibanderol dengan harga dibawah Rp 20 jutaan.

Salah satu motor listriknya adalah Davigo Space yang dibanderol Rp 18,7 juta. Motor ini diklaim mampu menempuh jarak 120 km apabila daya terisi penuh dan kecepatan maksimal motor ini 60 km/jam.

Selanjutnya ada Davigo Dragon yang menggunakan graphene battery dan dibanderol dengan harga Rp 18,7 juta. Motor ini diklaim mampu menempuh jarak 120 km dengan kecepatan maksimal 70 km/jam.

Untuk yang terakhir adalah Davigo Forza yang memiliki tampilan mirip Vespa. Motor ini dibanderol Rp 14,9 juta dan diklaim mampu menempuh jarak 70 km saat daya terisi penuh. Kecepatan maksimal motor ini dibatasi di angka 50 km/jam.

Baca Juga: Begini Penampakan Motor Listrik United T1800 Lengkap dengan Spesifikasinya

Daftar merek motor listrik terakhir yang menyediakan motor listrik dengan banderol harga dibawah Rp 20 jutaan di event IIMS 2023 adalah Selis.

Selis menampilkan tiga model motor mereka yang dibanderol di bawah Rp 20 juta di IIMS 2023.

Dari ketiga motor tersebut yang pertama adalah Selis E Max varian SLA Rp 11,49 juta dan varian baterai lithium dibanderol Rp 16,9 juta. Kemudian, Selis Agats yang dijual Rp 14,9 juta dan Neo Scootic yang dijual Rp 9,9 juta.

Follow Berita LABVIRAL di Google News
Berita Terkait Berita Terkini