KemenPPPA Beri Pendampingan Psikologi untuk Korban Pelecehan Guru Ngaji di Makassar

Ali Majid
Selasa 06 Mei 2025, 14:57 WIB
Arsip foto Menteri PPPA Arifah Fauzi. (Sumber: Antara)

Arsip foto Menteri PPPA Arifah Fauzi. (Sumber: Antara)

Labviral.com - Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (KemenPPPA) berkomitmen memberi pendampingan psikologi kepada korban kasus kekerasan seksual oleh seorang guru mengaji di Makassar.

“Pendampingan psikologi sangat diperlukan untuk pemulihan kondisi mental anak korban," ujar Menteri PPPA Arifah Choiri Fauzi, Selasa (6/5/2025), dikutip dari Kumparan.

"Melihat jangka waktu kekerasan yang sudah lama, perlu dilakukan tracing kepada para korban yang belum terdata,” imbuh dia.

Baca Juga: KPAI Desak Pemerintah Cegah Sekolah Keluarkan Murid Bermasalah

Arifah menegaskan, kekerasan seksual terhadap anak dapat menyebabkan trauma jangka panjang, seperti kecemasan, depresi, dan ketakutan bersosialisasi, sehingga memerlukan penanganan khusus.

KemenPPPA berkoordinasi dengan UPTD PPA Sulawesi Selatan dan Kota Makassar untuk memberi pendampingan hukum dan memastikan proses hukum berjalan adil serta sensitif terhadap korban anak.

KemenPPPA mendorong agar proses hukum dilakukan secara adil, transparan, dan berpihak pada korban,” kata Arifah.

Baca Juga: KemenPPPA Tangani 38 Kasus Kekerasan terhadap Anak Sepanjang Januari-Maret 2025

Kasus ini terungkap melalui pengakuan komika Eky Priyagung yang mengaku dilecehkan pelaku pada 2009 saat berusia 13 tahun.

Follow Berita LABVIRAL di Google News
Editor :
Halaman :
Berita Terkait Berita Terkini