Kenali Tanda Aki Mobil Lemah dan Pahami 4 Cara Aman Mengecek Aki

Annisa Fadhilah
Rabu 23 Agustus 2023, 23:48 WIB
Kenali Tanda Aki Mobil Lemah dan Pahami 4 Cara Aman Mengecek Aki (FOTO: Nissan.co.id)

Kenali Tanda Aki Mobil Lemah dan Pahami 4 Cara Aman Mengecek Aki (FOTO: Nissan.co.id)

LABVIRAL.COM - Mengecek aki mobil bukan hanya tugas mekanik bengkel. Ini adalah keterampilan dasar penting yang waji dimiliki setiap pemilik mobil. Mengapa?

Aki adalah jantung dari kendaraanmu. Aki memberikan tenaga untuk memulai menghidupkan mesin dan menjalankan sistem elektronik di mobil.

Tanpa aki yang berfungsi dengan baik, mobil kamu bisa susah dihidupkan atau berhenti beroperasi di tengah jalan.

Baca Juga: Bikin Motor Terlihat Makin Keren, Berikut Rekomendasi Spion Aftermarket yang Bisa Kamu Beli

Tanda umum aki mobil kamu lemah dan perlu diganti

Cek aki mobil dan kenali tanda-tanda di bawah ini, agar kamu dapat mengambil tindakan sebelum aki benar-benar mati dan menyebabkan masalah yang lebih besar lagi.

- Kesulitan menghidupkan mesin mobil

Jika kamu perlu memutar kunci beberapa kali sebelum mesin mulai, atau jika mesin berputar lambat saat kamu mencoba memulainya, ini bisa menjadi tanda bahwa aki tidak baik atau mau habis. Penyebabnya bisa karena banyak hal, misalnya aki yang sudah tua, aki tidak terisi penuh atau masalah dengan sistem pengisian aki mobil tersebut.

- Suara klakson kurang kencang

Klakson mobil dengan suara lemah atau tidak nyaring, bisa jadi tanda bahwa aki tidak menghasilkan cukup daya. Karena suara klakson mobil dihasilkan dari daya aki.

Baca Juga: Para Pengemudi Mobil Wajib Tahu, Ini Gejala Aki Mobil Soak yang Bisa Dirasakan

- Terdeteksi bau tak sedap

Bau terbakar dari aki, bisa menjadi tanda-tanda bahwa aki bermasalah atau sudah mau habis. Bau terbakar bisa disebabkan oleh kerusakan internal aki mobil hingga faktor adanya kebocoran.

Follow Berita LABVIRAL di Google News
Halaman :
Berita Terkait Berita Terkini