Berbahaya, Ini Efek Jangka Panjang Mengonsumsi Garam Berlebihan

Zahwa Elia Azzahra
Kamis 16 Maret 2023, 23:57 WIB
Ilustrasi garam (Sumber : freepik.com)

Ilustrasi garam (Sumber : freepik.com)

Gagal mengonsumsi cairan setelah makan garam dalam jumlah banyak juga dapat menyebabkan kadar natrium tubuh naik di atas tingkat yang aman, mengakibatkan kondisi yang dikenal sebagai hipernatremia. 

Hipernatremia dapat menyebabkan air keluar dari sel tubuh dan masuk ke dalam darah. Ini adalah upaya tubuh untuk mengencerkan kelebihan natrium.  

Baca Juga: 6 Tanda Kamu Butuh Cuti Kerja, Jangan Anggap Sepele

Jika tidak ditangani, perpindahan cairan ini dapat menyebabkan disorientasi, kejang, koma, dan bahkan kematian.

Kanker perut

Beberapa penelitian mengaitkan makan garam dalam jumlah banyak dengan risiko kanker perut yang lebih tinggi. 

Sebuah tinjauan yang melibatkan lebih dari 268.000 peserta menunjukkan, orang yang mengonsumsi garam rata-rata 3 gram per hari, mungkin memiliki risiko kanker perut hingga 68 persen lebih tinggi daripada orang dengan asupan garam rata-rata 1 gram per hari.

Baca Juga: Ternyata, Ada Hubungan antara Stunting dan Pernikahan Dini

Studi lain menunjukkan bahwa orang yang mengonsumsi banyak garam mungkin memiliki risiko kanker perut dua kali lebih tinggi, dibandingkan dengan kelompok yang asupan garamnya yang lebih rendah.

Namun, penelitian ini tidak secara jelas mendefinisikan apa yang dianggap asupan garam tinggi atau rendah. 

Risiko penyakit jantung dan kematian dini meningkat  

Sebenarnya, hubungan antara makan garam berlebihan, penyakit jantung, dan kematian dini masih agak kontroversial.

Follow Berita LABVIRAL di Google News
Halaman :
Berita Terkait Berita Terkini