Cara Membedakan Sasis Berkarat atau Silikat Sepeda Motor

Yowan R
Kamis 24 Agustus 2023, 15:59 WIB
Ilustrasi skutik Honda Genio dengan rangka eSAF yang berkarat dengan bercak berwarna coklat (Sumber : instargram.com/permanatriaz)

Ilustrasi skutik Honda Genio dengan rangka eSAF yang berkarat dengan bercak berwarna coklat (Sumber : instargram.com/permanatriaz)

LABVIRAL.COM - Belakangan dunia otomotif tengah ramai memperbincangkan rangka atau asasi motor yang berkarat, keropos, hingga patah. Hal ini berawat dari beberapa pemilik skutik Honda yang mengaku jika rangka motor mereka berkarat, keropos, bahkan ada yang patah. Padahal, skutik-skutik yang dikeluhkan tersebut masih tergolong skutik keluaran terbaru.

Skutik Honda yang saat ini diisukan rangkanya rawan karatan adalah Honda BeAT, Honda BeAT Street, Honda Genio, Honda Scoopy, Honda Vario 125, dan Honda Vario 160.

Karena itu, jika kamu menjadi pemilik salah satu skutik Honda yang sudah dijelaskan di atas, sebaiknya segera lakukan pemeriksaan apakah sasis skutik milikmu berkarat atau hanya sekedar silikat.

Sebagai informasi, silikat yang terdapat pada sasis motor tepatnya pada bagian sambungan yang menggunakan las ini merupakan sebuah lapisan untuk las-lasan. Umumnya, silikat akan berwarna kuning atau cokelat. Karena itu, banyak yang memiliki persepsi jika silikat pada rangka motornya adalah karat.

Padahal, hal tersebut tidak sepenuhnya benar. Karena, silikat dan karat ini adalah dua hal yang berbeda. Agar tidak salah membedakan lapisan silikat dan karat pada sasis motor, kamu harus tahu bagaimana perbedaan diantara keduanya.

Untuk mengetahui perbedaanya, kamu dapat mengeceknya dengan cara sebagai berikut:

  • Siapkan tisu
  • Periksa bagian sasis motor
  • Bersihkan sasis terlebih dahulu jika kotor
  • Setelah sasis bersih dan kamu menemukan bercak berwarna coklat atau kuning kamu dapat menggosoknya menggunakan tisu

Jika bercak berwarna kuning atau coklat ini menghasilkan debu saat digosok menggunakan tisu, berarti bercak tersebut adalah karat. Namun jika bercak tersebut digosok menggunakan tisu tidak menyisakan apapun, berarti bercak adalah lapisan silikat.***

Follow Berita LABVIRAL di Google News
Editor :
Berita Terkait Berita Terkini