Cara Tangani Bau Hangus Dalam Mobil, Picu Bahaya Kebakaran

Aci
Rabu 22 Maret 2023, 15:32 WIB
Ilustrasi mobil overheat (Sumber : Freepik.com)

Ilustrasi mobil overheat (Sumber : Freepik.com)

LABVIRAL.COM - Pernahkah kamu mencium bau hangus di dalam kabin mobil saat sedang berkendara? Hal tersebut tentu saja sangat mengganggu. Biasanya, bau hangus akan muncul ketika kamu berkendara dengan kecepatan tinggi, ditambah dengan beberapa kerusakan yang terdapat pada mesin mobil.

Pada umumnya, masalah pada mesin tersebut terjadi karena adanya gangguan saat mengerem atau menggunakan kopling. Jika hal tersebut terjadi, jangan panik! Karena terdapat beberapa cara untuk mengurangi bau hangus pada kabin mobil. Berikut Labviral.com. uraikan, disimak ya!

Baca Juga: Tak Melulu karena Sistem Kelistrikan, 4 Hal Ini Juga Bisa Picu Kebakaran Mobil

Menutup katup saluran sirkulasi

Seringkali, bau hangus muncul ketika sedang mengemudikan mobil dengan kecepatan tinggi. Hal tersebut disebabkan karena turbulensi hawa panas knalpot yang ada di ruang mesin.

Hawa panas masuk melalui katup saluran ventilasi yang ada di dalam AC mobil. Untuk mengurangi bau hangus tersebut, kamu dapat mengatasinya dengan cara menutup saluran katup saluran sirkulasi AC dengan plastik polimer yang tahan panas, atau bisa juga dengan karet ataupun busa. Dengan begitu, bau hangus pun akan mudah dikurangi.

Baca Juga: Bukan Hanya Kerusakan Sistem Kelistrikan, 4 Faktor Ini Juga Bisa Picu Kebakaran Mobil

Periksa kondisi mesin mobil

Jika bau hangus muncul saat mobil dalam kecepatan tinggi, sebaiknya kamu segera melakukan pengecekan pada bagian mesin mobil. Karena hal tersebut juga bisa disebabkan oleh oli yang terbakar dan menyebabkan mesin dalam keadaan yang terlalu panas.

Apabila kondisi mesin terlalu panas, bisa jadi ada oli yang bocor dan menetes ke blok mesin. Jika itu terjadi, maka mesin akan mengalami kondisi yang terlalu panas dan menyebabkan adanya bau hangus itu.

Baca Juga: 10 Tips Hindari Kebakaran Mobil, Hati-Hati Terhadap Aksesoris Kelistrikan!

Cek minyak kopling

Kamu juga bisa melakukan pengecekan pada bagian minyak kopling dengan alat dipstick yang berupa tongkat pengukur kedalaman oli. Biasanya, bau hangus akan muncul apabila minyak kopling tinggal sedikit dan gigi akan mengalami kondisi yang terlalu panas akibat tidak terlumasi dengan baik.

Melakukan perawatan mobil secara rutin

Setelah beberapa hal yang telah disebutkan di atas, ada baiknya kamu mencegah bau hangus itu terjadi dengan cara rutin melakukan perawatan pada setiap komponen mobilmu.

Baca Juga: Rumahnya Tidak Terkena Dampak Kebakaran Depo Pertamina Plumpang, Warga ini Disorot Soal Jualan Serta Amalan Rutinnya

Terlebih jika kamu termasuk pengguna mobil yang aktif dan suka melaju dengan kecepatan tinggi. Dengan melakukan perawatan rutin, kamu tidak hanya bisa mencegah adanya bau hangus dalam kabin mobil saja, tetapi akan membuat perjalananmu jauh lebih aman dan nyaman, karena semua komponen mobil sehat walafiat.

Follow Berita LABVIRAL di Google News
Berita Terkait Berita Terkini