Resmi Dirilis Honda ADV 160, Spesifikasinya Makin Lengkap Loh!

Ananta
Selasa 28 Maret 2023, 19:27 WIB
Ilustrasi Honda ADV 160 Tough Matte Black ABS Type (Sumber : astra-honda.com)

Ilustrasi Honda ADV 160 Tough Matte Black ABS Type (Sumber : astra-honda.com)

LABVIRAL.COM - Skutik baru dari Honda dengan gaya adventure resmi dirilis. Skutik ini tak hanya memiliki wajah baru, fitur-fitur dan mesinnya juga mendapatkan penyegaran, skutik ini adalah Honda ADV 160.

Skutik kelas premium Honda ini sudah menggunakan mesin 160 cc yang tentunya lebih bertenaga dibandingkan versi sebelumnya Honda ADV 150.

Desain Honda ADV 160 ini memiliki bodi samping belakang yang mempunyai penampang lebih lebar, dan bodi samping depan yang semakin tajam yang membuat ruang pijakan kaki (step floor) lebih luas.

Perubahan desain bodinya ini juga menambah kapasitas bagasi menjadi lebih besar. Bagasi Honda ADV 160 memiliki volume lebih besar sekitar 2 liter dari Honda ADV 150 yang awalnya hanya 28 liter kini menjadi 30 liter.

Untuk sistem penerangannya, desain lampu Honda ADV 160 masih dipertahankan dengan lampu LED dan daytime running lights (DRL) modern. Di bagian belakang, dilengkapi lampu stop dan lampu sein LED, dipadukan dengan spatbor yang desainnya ala motor besar.

Baca Juga: Ciri Tutup Air Radiator Rusak, Ketahui Juga Efek dan Bahayanya

Salah satu fitur kekinian yang ada pada Honda ADV 160 adalah Honda Smart Key dan alarm system. Serta, dilengkapi USB charger pada console box dengan daya maksimal 5V 2,1A, menggantikan power charger pada model lama.

Tinggi jok Honda ADV 160 kini menjadi 780 mm yang berarti sedikit lebih rendah dari Honda ADV 150 dan dipadukan dengan ground clearance cukup tinggi, yakni 165 mm.

Motor ini dibekali wavy disc brake 240 mm pada roda depan dan 220 mm di roda belakang, yang diklaim memberi kestabilan dalam pengereman serta tampil semakin sporty. Serta pilihan fitur Anti-lock Braking System (ABS) dan Combi Brake System (CBS) dengan triple pots hydraulic.

Follow Berita LABVIRAL di Google News
Editor :
Halaman :
Berita Terkait
Tech

Kelistimewaan Honda City Versi Sedan

Selasa 28 Maret 2023, 10:33 WIB
Kelistimewaan Honda City Versi Sedan
Berita Terkini