Resep Dorayaki Lembut Ala Jepang, Cuma Pakai Teflon dan Bahan Sederhana Aja!

amanda
Selasa 14 Oktober 2025, 21:50 WIB
Resep Dorayaki Lembut Ala Jepang (Sumber : Pinterest/Anh Thie)

Resep Dorayaki Lembut Ala Jepang (Sumber : Pinterest/Anh Thie)

LABVIRAL.COM - Siapa yang gak kenal sama dorayaki? Kue bulat lembut asal Jepang ini sudah lama jadi camilan legendaris yang digemari banyak orang. Teksturnya yang empuk, rasa manisnya yang pas, serta tampilannya yang menggemaskan 

Menariknya, dorayaki ini tidak cuma populer di Jepang, tapi juga digemari di berbagai negara, termasuk Indonesia.
Banyak yang mengira membuat dorayaki itu sulit, padahal sebenarnya cukup mudah.

Kue ini bisa dibuat tanpa oven dan tanpa alat khusus cukup dengan wajan teflon dan bahan-bahan sederhana yang pasti ada di dapur. Yuk, langsung simak cara membuatnya!

Baca Juga: Resep dan Cara Membuat Donat Jadul. Anti Gagal, Gemoy Sempurna

Bahan-Bahan yang Perlu Disiapkan:

  • 2 butir telur 
  • 80 gram gula pasir 
  • 1 sendok makan madu 
  • 1/2 sendok teh vanila cair 
  • 130 gram tepung terigu protein sedang 
  • 1/2 sendok teh baking soda 
  • 1/2 sendok teh garam
  • 50 ml air suhu ruang 

Cara Membuat Dorayaki:

1. Kocok bahan basah

Masukkan telur, gula, madu, dan vanila ke dalam wadah. Kocok hingga gula larut. 

2. Tambahkan bahan kering

Ayak tepung, baking soda, dan garam ke dalam adonan telur. Aduk rata hingga tidak ada yang menggumpal.
Teksturnya akan sedikit kental dan berat, tapi tetap harus halus.

Baca Juga: Cara Membersihkan Wajan Gosong Parah dengan Bahan Sederhana di Rumah

3. Tuang air

Masukkan air sedikit demi sedikit sambil diaduk hingga adonan tercampur rata. Setelah itu, diamkan adonan selama
10 menit agar hasil dorayaki lebih lembut.

4. Panggang dorayaki

Siapakan teflon anti lengket dan Panaskan di atas api kecil tanpa dioles minyak. Tuang satu sendok sayur adonan ke tengah wajan, biarkan hingga muncul gelembung-gelembung kecil di permukaannya. Setelah bagian bawahnya kecokelatan, balik perlahan dan masak sebentar lagi hingga matang. Angkat dan sisihkan. Ulangi langkah ini sampai adonan habis, ya!

5. Isi dorayaki

Ambil satu lembar dorayaki, olesi dengan isian favoritmu bisa selai cokelat, selai kacang, atau isian manis lain
sesuai selera. Tutup dengan satu lembar dorayaki lagi, lalu tekan bagian pinggirnya agar menempel rapi.

Baca Juga: Resep Es Krim Oreo Tanpa Mesin. Cuma 3 Bahan, Tetap Lembut dan Creamy!

Dorayaki lembut dengan permukaan halus dan berpori cantik. Teksturnya empuk, dengan aroma manis madu yang khas. Rasanya lembut, manis, dan bikin nagih!

Camilan ini cocok banget buat teman minum teh sore hari atau bekal anak ke sekolah. Gak perlu beli ke toko, kamu pun bisa bikin sendiri di rumah dengan hasil yang gak kalah enak dari versi aslinya.

Selamat mencobanya di rumah***

Follow Berita LABVIRAL di Google News
Editor :
Halaman :
Berita Terkait Berita Terkini