Biar Makin Glowing, Begini Cara Membiarkan Kulit Bernapas

Zahwa Elia Azzahra
Selasa 21 Maret 2023, 21:25 WIB
Ilustrasi, perawatan wajah (Sumber : freepik.com)

Ilustrasi, perawatan wajah (Sumber : freepik.com)

LABVIRAL.COM - Pernahkah kamu mendengar istilah kulit bernapas? Yap, kulit bernapas yang dimaksud adalah membuat pori-pori kulit wajah terlepas dari penumpukan pemakaian produk yang bertujuan agar kulit menjadi sehat alami. 

Namun sayangnya, masih banyak yang bingung dan tidak mengetahui cara kulit wajah untuk bernapas. 

Dilansir Labviral.com dari laman Times of India, Dr. Lesung Pidak H Doda, MBBS. MD, konsultan dermatolgis mengatakan kulit bernapas terjadi ketika oksigen dalam darah memberikan nutrisi pada pori-pori pada kulit.

Baca Juga: Dokter Estetika Itu Apa? Yuk Kenalan!

"Membiarkan kulit bernapas dapat membawa banyak manfaat pada kesehatan kulit."

"Ketika pori-pori kulit tersumbat oleh penumpukan pemakaian produk kecantikan, cara terbaik adalah untuk membiarkan kulit bernapas agar kesehatan kulit tetap terjaga," ujarnya.

Lebih lanjut, dr Doda menjelaskan jika sesekali membiarkan kulit bernapas, kesehatan kulit akan tetap terjaga dan terhindar dari permasalahan kulit.

Baca Juga: Tahapan Menjadi Dokter Estetika yang Tangani Masalah Kecantikan

"Tetapi jika tidak, dan terus menggunakan pemakaian produk kecantikan secara rutin, akan mengembangkan masalah kulit lainnya, seperi berminyak, kering, timbulnya jerawat lebih banyak, peradangan hingga kerutan," jelasnya.

Follow Berita LABVIRAL di Google News
Halaman :
Berita Terkait Berita Terkini